x

Carlos Sainz dan Charles Leclerc, Siapa yang Diunggulkan Ferrari?

Minggu, 20 Desember 2020 20:13 WIB
Editor: Pipit Puspita Rini
Pembalap tim F1 McLaren, Carlos Sainz.

INDOSPORT.COM - Tantangan besar sudah menanti Carlos Sainz Jr musim depan. Pembalap Spanyol tersebut akan menjalani Formula 1 2021 bersama tim Scuderia Ferrari, berdampingan dengan Charles Leclerc dari Monaco.

Sainz mengamankan satu kursi di Ferrrari sebelum F1 2020 dimulai. Dia dipilih untuk menggantikan Sebastian Vettel (Jerman) yang memilih bergabung dengan Aston Martin untuk musim depan.

Pada Sabtu (19/12/2020) Sainz untuk kali pertama merasakan memakai baju balap Ferrari. Melalui akun Instagramnya, dia membagikan foto saat mengukur kursi balapnya di kokpit Ferrari.

"Hai semua, warna baru, keluarga baru," tulis Sainz.

Bergabungnya Carlos Sainz ini juga disertai rumor bahwa Ferrari akan memberlakukan team order, dengan Charles Leclerc sebagai leader.

Namun, hal ini langsung dibantah oleh kepala tim Ferrari, Mattia Binotto. Dia menegaskan bahwa kedua pembalap muda tersebut akan mendapatkan perlakuan yang sama.

"Tidak ada kontrak dengan Charles bahwa dia akan menjadi team leader. Mereka bebas untuk bersaing di lintasan. Penting bahwa mereka tidak merusak diri sendiri. Mereka akan punya kesempatan yang sama sejak awal musim," kata Binotto seperti dikutip BBC.

Binotto menjelaskan bahwa prioritas utama adalah mengumpulkan poin dan membawa tim meraih hasil bagus. Karena itulah, dia berharap Leclerc dan Sainz akan bisa tampil bagus dan menyumbangkan banyak poin.

Baca Juga
Baca Juga

"Jika nantinya, salah satu pembalap memiliki keuntungan besar dan bisa meraih sesuatu yang tidak bisa dilakukan pembalap yang lain, akan terbuka untuk diskusi (terkait team order)," kata Binotto.

Sebelum bergabung dengan Ferrari, Sainz menjalani dua musim terakhir bersama McLaren. Dia tampil baik dan mampu mempersembahkan podium pertama untuk McLaren dalam lima tahun terakhir.

Selama dua musim tersebut, dia selalu berada di peringkat keenam klasemen akhir. Dia juga membawa McLaren berada di peringkat ketiga klasemen konstruktor pada F1 2020, atau yang tertinggi sejak 2012.

Secara keseluruhan, Sainz sudah menyelesaikan enam musim di Formula 1. Dia melakukan debut pada 2015 bersama Toro Rosso.

FerrariFormula 1Carlos Sainz JrScuderia FerrariCharles LeclercFormula 1 2021

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom