Susul Sean Gelael, Valentino Rossi Resmi Gabung WRT
Bedanya, jika Valentino Rossi bakal balapan di GT World Challenge Europe, Sean Gelaem resmi bergabung dengan tim WRT untuk turun di kejuaraan FIA World Endurance Championship (WEC) tahun 2022.
Bergabungnya Sean Gelael ke tim WRT terbilang istimewa. Pasalnya, WRT adalah juara FIA WEC tahun 2021 lalu di kelas LMP2.
Pada musim lalu Sean membela Jota Sports bersama Stoffel Vandoorne dan Tom Blomqvist serta berhasil membawa Jota #28 menjadi runner up kelas LMP2 di bawah WRT, dengan salah satu prestasi terbaik adalah finis kedua di Le Mans 24 Hours.
Sean Gelael bakal debut bersama Team WRT pada rangkaian WEC 2022 di Sebring, Amerika Serikat, mulai 18 Maret mendatang.
Di sisi lain Valentino Rossi unjuk gigi di ajang Endurance Cup di Sirkuit Imola Italia pada 1-3 April nanti. Setelah itu, ia bakal menjalani jadwal padat di 24 Hours of Spa di Spa-Francorchamps, Belgia pada 28-31 Juli.
Sedangkan musim 2022 untuk Sprint Cup akan dimulai di Sirkuit Brands Hatch, Inggris pada 30 April-1 Mei.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom