INDSPORT.COM - Pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji akan memakai nomor keramat saat debut Moto3 Misano yang dilangsungkan di Sirkuit Marco Simoncelli.
Biasanya Mario Suryo Aji selalu menggunakan nomor 16. Akan tetapi kali ini Mario memilih menggunakan nomor 64 demi mengenang mendiang ayahnya.
"Saya akan menggunakan nomor 64 untuk mendedikasikan almarhum Ayah. Nomor itu merupakan nomor yang digunakan almarhum Ayah saat balap dulu," ujar pembalap asal Magetan tersebut dilansir dari akun Instagram @astrahondaracingteam.
"Hal ini sangat berarti bagi saya dan semakin memberi motivasi untuk memberikan yang terbaik," sambungnya lagi.
Dengan menggunakan nomor 64, Mario Suryo Aji diharapkan bisa melesat dengan cepat di Sirkuit Marco Simoncelli. Hal ini dilakukan sebagai penghormatan untuk ayahnya yang meninggal karena serangan jantung beberapa waktu lalu.
Sontak Mario Suryo Aji langsung banjir dukungan dari para netizen.
@frans.tanujaya: "Semangat Mario dan Andi Gilang semoga sukses"
@ridwansaputra: "Gaskeun bismillah poin"
@adeachmad_m: "Keep spirit Mario"
@ridholwoomi: "Mantap Mario Aji semangat"
@febrianz_27: "Merinding lihat motivasi nya"
Selain mendapatkan kesempatan wildcard di seri Misano. Mario Suryo Aji juga akan turun di Grand Prix Moto3 yang digelar di Algarve International Circuit pada 7 November 2021 mendatang.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom