IIMS Motobike Expo 2019 Jadi Ajang Berburu Helm Mewah MotoGP

Minggu, 1 Desember 2019 12:21 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Petrus Manus Da Yerrimon/INDOSPORT
Koleksi helm di IIMS Motobike Expo 2019. Copyright: © Petrus Manus Da Yerrimon/INDOSPORT
Koleksi helm di IIMS Motobike Expo 2019.

INDOSPORT.COM - Ajang IIMS Motobike Expo 2019 di Istora Senayan, Jakarta nampaknya dimanfaatkan betul oleh penggemar otomotif, khususnya roda dua. Di event ini, penggunjung bisa melampiaskan hasrat mencari ‘mainan’ berupa motor baru, mengumpulkan aksesoris ataupun sekedar mencoba merasakan mengendarai motor mewah.

Salah satu booth yang menarik perhatian pengunjung adalah pelengkapan berkendaraan, khususnya helm. Berbagai jenis helm dengan kisaran harga ratusan ribu hingga jutaan rupiah menjadi buruan.

“Saya ke sini sama teman-teman sengaja mau lihat helm sih. Biasanya banyak diskonan, lumayan kan dapat potongan harga dibanding beli harga normal,” tutur Johan salah satu pengunjung yang membeli helm mewah full face bermerk Arai.

Sejak Sabtu (30/11/19) pagi, Istora Senayan semarak dengan kehadiran motor-motor memesona yang mengikuti Satmori (Saturday Morning Ride). Para riders melakukan satmori yang dimulai pukul 09:00 WIB dan finis di venue IIMS Motobike Expo 2019 sekitar pukul 10:00 WIB.

Tak hanya itu, event ini juga diramaikan para riders wanita yang mengikuti Riding Lady Bikers. Menjelang malam, giliran komunitas MotoVillage melakukan Afternoon Riding yang diikuti oleh beragam komunitas, dari MotoVillage di Jl. Pangeran Antasari dan berakhir dengan Motobike BBQ Night bagi 100 peserta pertama yang beruntung.

Di sela-sela aktivitas riding, IIMS Motobike Expo 2019 meriah dengan berbagai acara seperti Live Painting by Fakenshit x Ezha Fad di Bomber Gravity Area, Live Custom Build by Katros di booth Katros, Live Custom by SAC di booth SAC, Sharing Session by Fantasy Room di Lounge, serta IIMS Motobike Open Stage by HAI dan Catwalk & Parade di Main Stage.

Ajang IIMS Motobike Expo 2019 berlangsung selama tiga hari (29 November-1 Desember) di Istora Senayan. Pameran dimulai pukul 10:00-22.00 WIB dan pengunjung bisa mendapatkan potongan harga tiket masuk. 

Harga normal tiket adalah Rp25.000, tapi untuk pengunjung yang datang berkelompok bisa mendapatkan harga khusus group ticket untuk 4 orang sebesar hanya Rp75.000. Sedangkan untuk pengunjung yang berusia di bawah 4 tahun atau di atas 65 tahun bisa masuk pameran secara gratis.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Pengunjung IIMS Motobike Expo 2019 juga bisa mendapatkan hadiah utama berupa satu unit Kawasaki W175. Syaratnya adalah melakukan transaksi minimal senilai Rp 100.000 dan akan mendapatkan satu kupon yang akan diundi.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom