MotoGP

4 Rookie Calon Penerus Marc Marquez di MotoGP 2019

Kamis, 31 Oktober 2019 16:01 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Getty Images
Francesco Bagnaia rider motogp 2019 tim Pramac Racing. Copyright: © Getty Images
Francesco Bagnaia rider motogp 2019 tim Pramac Racing.

INDOSPORT.COM – Kejuaraan MotoGP 2019 telah menyuguhkan balapan yang menarik, terutama dengan hadirnya empat pembalap rookie atau pemula yakni Francesco Bagnaia, Joan Mir, Miguel Oliveira, dan Fabio Quartararo yang meramaikan balapan musim ini.

Bahkan keempat pembalap rookie tersebut juga disebut-sebut sebagai calon penerus rider Repsol Honda, Marc Marquez yang telah mendominasi balapan dalam beberapa musim terakhir.

Pasalnya, keempat rookie tersebut telah menunjukan performa terbaiknya baik di tim pabrikan maupun satelit pada musim debutnya di ajang kejuaraan balap motor paling bergengsi di dunia.

Salah satunya ialah Fabio Quartararo, yang baru saja menyegel gelar Rookie of The Year MotoGP 2019 usai mampu menggungguli tiga rider dengan status debutan lainnya.

Kehadiran para pembalap rookie di ajang MotoGP tentunya patut diwaspadai oleh para rider berstatus senior lantaran bisa menggeser eksistensi mereka di atas lintasan balap.

Penasaran dengan keempat sosok pembalap rookie tersebut? Berikut INDOSPORT telah merangkum profil singkat Francesco Bagnaia, Joan Mir, Miguel Oliveira, dan Fabio Quartararo.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom