INDOSPORT.COM – Ayah dari Max Verstappen yakni Jos Verstappen mengatakan bahwa putranya sempat merasa frustasi lantaran sempat mengalami nasib sial bersama tim Red Bull Racing.
Jos mengatakan bahwa ia dan putranya akan berbicara dengan tim Red Bull setelah melakoni masa rehat musim panas yang sulit, dimana pembalap asal Belanda tersebut harus mengalami kendala mesin serta mendapatkan penalti lantaran percobaan pergantian power unit.
Semua masalah yang dihadapi oleh Verstappen ternyata membuat pembalap andalan Red Bull tersebut sempat frustasi sehingga gagal meraih podium dalam sejumlah seri balapan terakhir.
"Ini sangat membuat frustrasi. Dalam balapan terakhir sebelum liburan musim panas, itu berjalan sangat baik, tetapi setelah rehat musim panas, kami tidak mengalami kemajuan sementara tim lain melakukannya,” ujar Jos kepada laman Ziggo Sport.
"Max tidak dapat mengubahnya, kami bergantung pada tim dan mobilnya sedikit ketinggalan, mesin sedikit ketinggalan, lebih banyak pekerjaan yang harus dilakukan pada kombinasi ini jika kami ingin menantang gelar juara dunia tahun depan,”
"Kami sangat prihatin jika akan ada perbaikan dalam jangka pendek, kami akan berbicara dengan tim untuk melihat apa yang bisa dilakukan," lanjut mantan pembalap F1 tersebut.
Red Bull sendiri tengah mengincar kemenangan di GP Jepang yang akan berlangsung pada 13 Oktober mendatang, di mana sirkuit Suzuka dianggap sebagai balapan kandang bagi Honda selaku pemasok tim Red Bull.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom