MotoGP

Kiprah 4 Rookie MotoGP 2017, Siapa Paling Bersinar?

Selasa, 11 Juli 2017 18:56 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© getty images
Johann Zarco. Copyright: © getty images
Johann Zarco.
Johann Zarco (Monster Yamaha Tech3)

Pembalap 26 tahun ini terjun ke kelas MotoGP berbekal gelar juara dunia Moto2 pada 2015 dan 2016. Di balapan seri pertama musim ini di Qatar, Zarco langsung mencuri perhatian dengan mengunci posisi keempat untuk start. Saat balapan pun, pembalap Tech3 ini sempat memimpin hingga putaran enam. Sayangnya ia terpelanting dari motor dan tak dapat melanjutkan balapan.

Di seri Spanyol, Zarco hanya terpaut sekitar tiga detik dari Jorge Lorenzo untuk mendapatkan podium. Namun di seri berikutnya, ia mampu berjaya di GP Prancis yang merupakan rumahnya sendiri. Setelah memulai balapan di posisi ketiga, Zarco berakhir naik podium di peringkat kedua.

Dalam dua seri berikutnya, Zarco mampu mempertahankan posisi di tujuh besar. Di GP Belanda, ia sukses mendapatkan pole position perdananya di kelas ini. Namun, ia tak mampu tampil konsisten dan melorot di akhir balapan hingga hanya finish di posisi ke-14.

Di papan klasemen sementara, pembalap bernomor 5 ini berada di posisi keenam dengan mengoleksi 84 poin. Dengan hasil ini, ia menjadi rookie dan juga pembalap satelit dengan posisi terbaik. Maka tak heran dengan penampilan impresifnya di setengah musim ini, Zarco sudah langsung ditawari kontrak perpanjangan satu tahun dari Tech3. Bahkan ia digadang-gadang akan menjadi pengganti Valentino Rossi suatu saat di Yamaha.

Jika Zarco mampu mempertahankan konsistensi, bukan tak mungkin ia meraih gelar rookie terbaik musim ini.

Statistik:
Poin: 84
Klasemen sementara: 6
Posisi start terbaik: 1 (GP Belanda)
Posisi finis terbaik: 2 (GP Prancis)
Total: 9 start (1 podium, 1 DNF)

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom