Closing Ceremony Asian Games 2018 Jadi Trending Topik Dunia

Minggu, 2 September 2018 20:20 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Gelaran Asian Games 2018 telah mencapai puncaknya. Usai 15 hari penyelenggaraannya, pesta olahraga terbesar di Asia itu akhirnya ditutup dengan acara Closing Ceremony pada Minggu (02/09/18), di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Acara Closing Ceremony Asian Games 2018 ini rencananya tidak akan dibuat semegah Opening Ceremony lalu. Closing Ceremony akan dibuat lebih sederhana, dan tak lagi menggunakan konsep kolosal.

Meski begitu, acara Closing Ceremony Asian Games 2018 dijamin tetap bakal berlangsung meriah. Sejumlah artis lokal dan mancanegara sudah dipersiapkan untuk menjadi pengisi acara.

Paling spesial adalah kedatangan dua boyband kenamaan asal Korea Selatan, Super Junior dan Ikon. Kedatangan mereka mampu menyedot fans Kpop untuk datang dan menyaksikan Closing Ceremony Asian Games 2018.

Melihat segala penjabaran di atas, tak heran bila animo khalayak terhadap acara Closing Ceremony tersebut begitu tinggi. Buktinya, topik perbincangan Closing Ceremony Asian Games 2018 menjadi trending topik dunia media di media sosial Twitter.

© Twitter
Tagar #ClosingCeremonyAsianGames2018 menjadi trending topic dunia. Copyright: TwitterTagar #ClosingCeremonyAsianGames2018 menjadi trending topic dunia.

Berbagai cuitan mengenai kesan dan pesan mengenai gelaran Asian Games, dilontarkan oleh mayoritas para pengguna Twitter. Alhasil, #ClosingCeremonyAsianGames2018 menempati urutan teratas pada kolom trending di Twitter.

Ikuti Terus Berita Olahraga dan Asian Games 2018 hanya di INDOSPORT

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom