Di hari pertama pertandingan Pro Futsal League 2018 Grup B pekan kedua, terdapat empat laga yang dijadwalkan. Pertandingan-pertandingan ini digelar di GOR Sudiang, Makassar, Sulawesi Selatan.
Di pertandingan pertama, pertarungan sengit antara Kancil BBK Pontianak melawan Bintang Timur Surabaya, berakhir dengan kemenangan tim asal Jawa Timur dengan skor tipis 5-4. Dua gol cepat Ramdani dan Dias Riansyah dari Kancil Pontianak tidak mampu mengejar Bintang Timur yang sebelumnya telah unggul tiga gol.
Pertandingan kedua tidak berlangsung sesengit pertandinga pertama, sebab IPC Pelindo II Jakarta melumat FKB 25 FC Banyumas dengan skor 6-1. Achmad Alfyanto mencetak dua gol, gol pembuka dan penutup pertandingan, untuk Pelindo Jakarta.
Pertandingan ketiga, yang paling mendapat sorotan dalam jadwal kali ini, mempertemukan dua tim asal Manokwari: Black Steel Manokwari melawan Permata Indah Manokwari. Black Steel akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor nyaman 3-0. Tensi pertandingan sempat naik di menit ke-35, yang berakhir dengan Marcelino Ricard Waroy dari Permata Indah ditunjukkan kartu merah oleh pengadil lapangan.
Di pertandingan keempat, sekaligus terakhir untuk hari pertama, SDR FC Binjai melawan Mataram FC. Kedua tim saling balas dalam mencetak gol, hingga gol Hadi Purnomo dari Mataram menjadi gol terakhir di permainan tersebut dengan skor akhir 5-3 untuk kemenangan tim Mataram.
Dengan hasil-hasil pertandingan ini, Black Steel Manokwari memuncaki klasemen grup B dengan hasil sempurna sembilan poin dari tiga pertandingan, unggul selisih gol dari Bintang Timur Surabaya di peringkat kedua dengan poin sama. Sementara SDR FC Binjai dan FKB 25 FC Banyumas berada di deretan terbawah tabel, masing-masing masih belum mengantongi satu poin pun.
Berikut hasil lengkap Pro Futsal League 2018 pekan kedua hari pertama:
Kancil BBK Pontianak 4-5 Bintang Timur Surabaya
FKB 25 FC Banyumas 1-6 IPC Pelindo II Jakarta
Black Steel Manokwari 3-0 Permata Indah Manokwari
SDR FC Binjai 3-5 Mataram FC
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom