Evaluasi Akhir Tahun, Begini Hasil Rapat INASGOC Soal Asian Games 2018

Jumat, 29 Desember 2017 20:50 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Rizky Pratama Putra
© Humas INASGOC
INASGOC. Copyright: © Humas INASGOC
INASGOC.

Sejumlah poin dibicarakan oleh para panitia penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) yang kemudian beberapa hal penting dalam rapat yang diselenggarakan di Wisma Serba Guna, Senayan, Jakarta, Rabu (27/12/2017) lalu. 

Dalam pertemuan evaluasi tersebut, INASGOC menyampaikan sejumlah rangkaian acara, seperti countdown di dua kota, yaitu Jakarta dan Palembang. Ada pula pelaksanaan test event yang rencananya diikuti 30 cabang olahraga, seperti dilansir Sindo News.

© INASGOC
Wapres JK Kunjungi 8 Venue Asian Games 2018 Copyright: INASGOCWapres JK Kunjungi 8 Venue Asian Games 2018

"Keberhasilan dalam kerja sama sponsor dengan BUMN dan beberapa perusahaan swasta juga menjadi momen penting karena INASGOC mampu meraih pemasukan dari sumber lain," ungkap Sjafrie Sjamsoeddin selaku Wakil Ketua INASGOC dalam rapat tersebut. 

Awal tahun depan nanti, INASGOC akan fokus dalam melakukan penyelenggaraan coordination commitee meeting serta test event invitation tournament. Anggaran yang tersedia pun oleh, INASGOC dialokasikan sebanyak Rp77 miliar untuk mengadakan kegiatan tersebut. 

© Twitter/@jokowi
Rapat terbatas yang dilakukan Presiden RI, Joko Widodo untuk membahas progres persiapan Asian Games 2018. Copyright: Twitter/@jokowiRapat terbatas yang dilakukan Presiden RI, Joko Widodo untuk membahas progres persiapan Asian Games 2018.

"Untuk menggelar test event sudah dialokasikan dana Rp77 miliar dan sejauh ini sudah 31 negara yang mengonfirmasi akan ikut serta. Kami masih menunggu tambahan peserta untuk tiga cabang yakni sepakbola, basket 5x5, dan bola voli indoor," ungkap Deputi I Games Operation, Harry Warganegara.

Di sisi lain, penyerapan anggaran untuk persiapan Asian Games 2018, seperti yang telah disampaikan oleh Erick Thohir selaku ketua INASGOC, sampai awal Desember lalu telah mencapai 70 persen.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom