Dipastikan ke SEA Games, Persiapan Timnas Futsal Indonesia Belum Jelas

Jumat, 21 Juli 2017 18:57 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

Tim Nasional (Timnas) Futsal Putra Indonesia akhirnya dipastikan berangkat ke SEA Games 2017 di Malaysia setelah pihak Federasi Futsal Indonesia (FFI) melakukan pertemuan dengan PSSI pada Kamis (20/07/17) kemarin. Meski demikian, tim pelatih Timnas Futsal belum mengetahui kapan para pemain akan berkumpul.

Hal tersebut diungkapkan oleh asisten pelatih Timnas Futsal Putra Indonesia, Yori van Torren. Ia menyatakan belum mendapat kabar dari pelatih kepala, Vic Hermans maupun dari pihak FFI.

Baca Juga:

"Saya belum dapat kabar dari FFI atau coach Vic tentang persiapan Timnas. Jadi untuk saat ini saya belum bisa bantu kasih informasi. Mungkin lebih jelasnya ditanya ke Sekjen FFI, Pak Edhi Prasetyo," ujarnya saat dihubungi INDOSPORT.

© @AFFPresse
Vic Hermans resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru Futsal Indonesia. Copyright: @AFFPresseVic Hermans  pelatih baru Timnas Futsal Indonesia.

Namun, hingga saat ini, Sekjen FFI, Edhi Prasetyo belum bisa memberikan jawaban. Hal yang sama juga diungkapkan oleh pelatih kepala, Vic Hermans.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Pria asal Belanda itu masih menunggu keputusan dan informasi dari FFI terkait seleksi dan latihan serta apakah dirinya yang memegang Timnas Futsal Putra di SEA Games 2017 atau tidak.

© Internet
Caption Copyright: InternetSEA Games 2017 digelar di Malaysia.

"Kita lihat dan tunggu saja," tutur Vic Hermans seperti dilansir dari Bolalob.

Sebelumnya Timnas Futsal Putra Indonesia sempat dikabarkan mundur dari SEA Games karena permasalahan dana. Namun, hal itu urung terjadi setelah PSSI selaku federasi yang membawahi futsal menegaskan agar tim tersebut tetap harus berangkat ke Malaysia pada Agustus 2017 nanti.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom