Akhirnya! Indonesia Sabet Emas Pertama SEA Games 2023, dari Atlet Aquathlon
Lebih lanjut, Lexy berharap tim Indonesia bisa meraup lebih banyak medali di SEA Games 2023. Tidak lupa ia juga memberi kata-kata motivasi dan pemberi semangat.
“Kami berharap keberhasilan ini dapat menjadi starting point untuk terus berjuang dan memberikan yang terbaik dari setiap patriot muda Indonesia di pesta olahraga Asia Tenggara ini,
“Mari rayakan bersama, mari kibarkan bendera dan nyanyikan Indonesia Raya!” ucapnya.
Sebagai informasi, tim Indonesia mengawali hari pertama SEA Games 2023 usai upacara pembukaan dengan bertengger di posisi lima klasemen.
Medali pertama disumbangkan oleh cabor kun bokator tempo hari sebelum event resmi dibuka pada Jumat (05/05/23).
Dengan tambahan hasil dari aquathlon, bisa dipastikan Indonesia berhasil menambah raihan medali dan bersaing dengan pesaing-pesaing terdekatnya.
Hari ini, tim Indonesia juga memiliki jadwal yang lumayan padat di SEA Games 2023 seperti basket, atletik, vovinam, voli putra, pencak silat, dan masih banyak lagi.
Beragam pertandingan tim Indonesia hari ini digelar mulai pagi hingga malam hari waktu setempat maupun WIB.
Masyarakat Indonesia yang berada di Tanah Air pun akan dengan sabar menanti kabar-kabar terbaik dari para atlet yang tengah berjuang di Kamboja.
Siapa selanjutnya yang akan menyusul Yashif Amilya Yaqin meraih medali emas untuk tim Indonesia?
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom