Timnas Hoki Indonesia Akan Diasuh Pelatih Malaysia

Jumat, 15 Desember 2017 16:39 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
© netralnews.com
Ilustrasi Hoki Copyright: © netralnews.com
Ilustrasi Hoki

Federasi Hoki Indonesia (FHI) menunjuk pelatih asal Malaysia untuk menangani tim nasional hoki lapangan baik putra maupun putri yang akan berlaga di Asian Games 2018 mendatang. Hal ini disampaikan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP FHI, Deny Fahruddin, Jumat (15/12/17).

Pelatih asal Malaysia dipilih karena beberapa pertimbangan, salah satunya adalah karena Malaysia merupakan salah satu tim terkuat dalam kancah hoki lapangan di Benua Asia. "Selain itu memang ada pertimbangan bahasa. Kalau kami menunjuk pelatih dari Korea Selatan atau Inggris, misalnya, artinya harus menyediakan jasa penerjemah karena tidak semua pemain bisa berbahasa asing. Risikonya, tidak semua ilmu bisa diserap dengan baik," ujar Deny.

Timnas Hoki Putra Indonesia akan dilatih Lim Chiow Chuan. Lim Chiow Chuan merupakan mantan penggawa Timnas Hoki Malaysia yang berlaga di Olimpiade Barcelona 1992. Lim juga pernah menjadi asisten pelatih Timnas Malaysia. 

Tugas pertama dari Lim Chiow Chuan adalah membantu FHI menyeleksi pemain-pemain yang akan memperkuat Timnas Hoki Indonesia. Para peserta seleksi akan diambil dari Kejuaraan Nasional Hoki Outdoor 2017 yang digelar di Lapangan Hoki GBK, 9-19 Desember 2017. 

FHI akan mencari 60 pemain masing-masing 30 pemain untuk putra-putri untuk berlaga di Asian Games 2018. Dari 30 orang pemain di masing-masing tim, akan dipilih 18 orang yang akan memperkuat Timnas Putra Hoki Indonesia. Dan 18 pemain juga akan dipilih untuk memperkuat Timnas Putri Hoki Indonesia. 

© Kabarnusa.com
Timnas Hoki saat Pelatnas. Copyright: Kabarnusa.comTimnas Hoki saat Pelatnas.

Terkait program timnas ke depan, PP FHI berencana memulai pemusatan latihan (TC) pada Januari 2018 sekaligus untuk menyeleksi masing-masing 30 pemain timnas putra dan putri yang didapatkan dari Kejuaraan Nasional Hoki Lapangan 2017.

Kemudian, ada rencana untuk membawa timnas menjalani TC ke India dan Korea Selatan pada Maret atau April 2018. Setelah itu, pada Mei 2018 sebelum puasa, Deny mengungkapkan FHI menjadwalkan kejuaraan hoki bertajuk "empat penjuru" dengan empat peserta yaitu Indonesia, Malaysia, Jepang, dan India.

"Kalau pemerintah setuju, turnamen ini kami akan laksanakan sebagai 'test event'. Namun misalnya tidak, kami akan tetap adakan sebagai kejuaraan invitasi," tutur Deny.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Mengenai target di Asian Games, FHI tidak membebankan medali kepada timnas putra dan putri. Para pemain timnas diharapkan mendulang pengalaman dan sebisa mungkin mengalahkan tim-tim dengan kualitas setara dengan Indonesia seperti Singapura, Thailand, dan Hong Kong.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom