INDOSPORT.COM – Berbeda dengan Jon Jones yang masih berkuasa, Kamaru Usman kini peringkatnya makin jeblok usai kalah dari Leon Edwards dalam update Pound-For-Pound (P4P) di ranking UFC.
Kamaru Usman dipaksa kembali menelan kenyataan pahit karena gagal merebut gelar juara kelas welter di perebutan sabuk juara UFC 286 pada 18 Maret 2023 kemarin.
Usman kalah lewat lima ronde dengan keputusan majority decision yakni 48-46, 48-46, 47-47 atas Leon Edwards yang merupakan pemegang gelar kelas welter di trilogy UFC 286.
Sebelumnya Usman merupakan pemegang sabuk juara, namun ia kehilangan tahtanya usai kalah atas Leon Edward lewat KO (head kick) pada 20 Agustus 2022 lalu.
Edwards juga menjadi satu-satunya petarung yang menghentikan rekor tak terkalahkan dalam 14 pertarungan milik The Nigerian Nightmare.
Kekalahan ini juga membuat Kamaru Usman peringkatnya terus merosot, karena harus turun tiga strip dari posisi kelima ke peringkat kedelapan ranking UFC.
Di sisi lain, turunnya peringkat Usman membuat tiga petarung lainnya naik satu strip. Yakni Israel Adesanya ke posisi kelima.
Lalu ada Alex Pereira ke posisi keenam selanjutnya ada Aljamain Sterling yang naik ke posisi ketujuh.
Sementara itu Jon Jones yang dianggap sebagai raja MMA berhasil kembali ke tahtanya di peringkat pertama P4P di ranking UFC.
Selain Kamaru Usman dan Jon Jones, berikut update P4P ranking UFC pada Selasa (21/3/23):