Melihat Kembali Aksi Deddy Corbuzier Bertarung di Atas Octagon Bikin Legenda MMA Indonesia Mati Kutu

Selasa, 5 April 2022 19:57 WIB
Editor: Juni Adi
© duniamanji
Anji dan Deddy Corbuzier. Copyright: © duniamanji
Anji dan Deddy Corbuzier.
Aksi Deddy Corbuzier Kalahkan Legenda MMA Indonesia

Usai pertandingan melawan Azka Corbuzier meski hasilnya mengecewakan di mana Vicky Prasetyo harus kalah, namun dirinya mengaku tidak kapok.

Mantan suami Angel Lelga itu menuturkan masih akan bertarung tinju dengan selebriti Indonesia lain, termasuk menarik Deddy Corbuzier ke atas ring.

Lantaran sejak awal pertarungan ini digelar, ia memang memberikan tantangan kepada Deddy Corbuzier untuk berduel di atas ring.

Kendati duel melawan Vicky Prasetyo belum terwujud, Deddy Corbuzier sendiri pernah menunjukan aksinya bertarung di atas ring.

Bukan untuk bertarung tinju, melainkan bertarung MMA melawan legenda MMA Indonesia, Max Metino di acara exebisi One Pride Mixed Martial Arts (MMA) season 2 tahun 2016 lalu.

Pria yang akrab disapa Om Dedd ini menguji kemampuan beladirinya, dengan menantang legenda MMA, Max Metino yang juga pernah berlatih bersama dengan Deddy.

Ketika pertarungan dimulai di atas octagon One Pride MMA, di Britama Arena Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (10/09/16) malam, pertarungan sengit pun diperlihatkan oleh Deddy Corbuzier dan Max Metino.

Saat pertarungan berlangsung, Max Metino sempat berhasil mengunci pergerakan sang mentalis tersebut. Tapi Deddy akhirnya bisa melepaskan kuncian dari Metino dalam waktu 30 detik. 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Hasilnya, kekasih Sabrina Chairunnisa tersebut berhasil keluar sebagai pemenang.

Padahal sebelum pertandingan, Max Metino sempat yakin bisa mengalahkan Deddy Corbuzier.

Max mengaku yakin mengalahkan Deddy. Pria yang pernah berakting di film "The Raid 2: Berandal" tersebut ingin membungkam Deddy yang sempat mengejeknya dan menantangnya via instagram.

"Sebenarnya kami berteman dan sempat latihan bersama," kata Max.

Dia menyebut teknik saya masih kurang. Deddy juga bilang bisa lepas dari kuncian saya kurang dari satu menit," ujar Max.

"Maka dari itu, mari buktikan di ring. Katanya, dia ingin datang ke arena besok. Lihat saja berani atau tidak," lanjutnya.

Deddy memang diketahui belajar berbagai ilmu beladiri. Salah satunya adalah wing chun.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom