Komunitas Sehat

Mengenal Derby Runners, Komunitas Lari Asal Kota Kelahiran Ayu Ting-Ting

Senin, 17 Oktober 2022 23:06 WIB
Penulis: Ammara Marthiara | Editor: Isman Fadil
© Fraulein Ira - Derby Runners
Komunitas Derby Runners. (Foto: Fraulein Ira - Derby Runners) Copyright: © Fraulein Ira - Derby Runners
Komunitas Derby Runners. (Foto: Fraulein Ira - Derby Runners)

INDOSPORT.COM – Olahraga lari saat ini semakin digemari oleh masyarakat Indonesia di berbagai wilayah. Terkesan praktis dan tak membutuhkan biaya yang selangit, membuat cabang olahraga lari cocok untuk semua kalangan.

Selain menyehatkan badan, dengan melakukan olahraga lari kerap kali juga membuat mood seseorang meningkat sekaligus menjadi penghilang stress.

Salah satu komunitas yang hingga saat ini rutin melakukan olahraga lari bersama ialah Derby Runners.

Berasal dari kota Depok, Derby Runners sendiri merupakan singkatan dari Depok Running Buddy dan berdiri pada tanggal 29 Juni 2013.

Sejarah berdirinya komunitas Derby Runners ialah bermula dari ajakan salah satu owner Derby Runners melalui sebuah grup di jejaring sosial Facebook untuk mengadakan lari bareng di area kampus Universitas Indonesia (UI), Depok.

Kegiatan lari bareng itu pun rupanya mendapatkan animo yang sangat positif dari para penggeliat cabang olahraga lari.

Beranjak dari situlah komunitas Depok Running Buddy atau yang akrab disapa Derby Runners ini terbentuk.

“Anggota Derby Runners tidak hanya berasal dari kota Depok saja, jadi dari kota manapun boleh bergabung dengan kami,” pungkas Arief Taufani, Captain Derby Runners kepada awak SOICAUMIENBAC.cc, Sabtu (15/10/22).

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Derby Runners sendiri juga sejak 9 Agustus 2013 sudah menjadi bagian dari komunitas Indo Runners untuk regional Depok,” jelasnya.

Sampai saat ini, sebanyak 200 anggota dari kota Depok dan wilayah lainnya masih tergabung kedalam komunitas Derby Runners.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom