INDOSPORT.COM – Kompetisi Free Fire Master League (FFML) Season 7 siap digelar mulai besok, Jumat (03/03/23), di Studio Sepat, Jakarta Selatan.
Perhelatan yang berlangsung sampai 2 April 2023 mendatang ini bakal mempertarungkan sebanyak 18 tim esports Free Fire terbaik.
Kedelapan belas tim tersebut sebelumnya telah melewati fase qualifier dan fase off-season. Selanjutnya, mereka bakal disaring menjadi 12 tim untuk melaju ke babak Grand Final.
Nantinya, 12 tim tersebut bakal memperebutkan trophy FFML Season 7 sekaligus demi mewakili Indonesia di kompetisi internasional.
Turnamen esports Free Fire terbesar tingkat nasional ini juga bakal diramaikan oleh beberapa caster ternama, salah satunya yakni Adji Sven.
Kepada awak INDOSPORT, Adji Sven mensinyalir bahwa kompetisi Free Fire Master League (FFML) Season 7 bakal berlangsung meriah.
“Kalau ngomongin seru sudah pasti seru, kayak yang tadi dibilang karena banyak bursa transfer pemain,” ujar Adji Sven saat dihubungi oleh INDOSPORT, Selasa (28/02/23).
“Ini juga bakal ditunggu oleh orang-orang, seperti oh si player A ini dia pindah tim performanya bakal kaya gimana ya,” sambung Adji Sven.
Lebih lanjut, Adji Sven juga menyebut bahwa perghelatan ini juga bakal menjadi kompetisi menarik lantaran bakal menggunakan format anyar.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom