eSports

Branz Kena Skandal, Pelatih Akui Bigetron Alpha Tetap Solid Jelang MSC 2021

Jumat, 7 Mei 2021 12:55 WIB
Penulis: Martini | Editor: Nugrahenny Putri Untari
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Salah satu pro player Bigetron Alpha, Jabran Bagus Wiloko alias BTR Branz, terkena skandal, padahal ia akan membela Indonesia di ajang internasional.

Di tengah prestasi gemilang Bigetron Alpha sebagai runner-up MPL Indonesia Season 7 dan wakil Indonesia di Mobile Legends Southeast Asia Cup (MSC) 2021, tiba-tiba ada skandal mengejutkan dari pemainnya.

Sang kapten sekaligus jungler tim, Branz, dipastikan tidak tampil. Ia mendapat sanksi dari manajemen karena aksi hebohnya yang sedang live streaming, tapi lupa mematikan mikrofon dan terdengar desahan seorang wanita.

Branz dilarang tampil di MSC 2021. Hal ini pun menjadi pertanyaan publik, bagaimana persiapan Bigetron Alpha menuju MSC, jika Branz tidak ikut serta? Banyak fans yang menanyakan hal tersebut kepada pelatih.

Pelatih Mobile Legends Bigetron Alpha, Steven 'Age', mengaku tak ambil pusing. Pada unggahan Insta Story-nya, Age bahkan menegaskan bahwa absennya Branz tak mengganggu persiapan tim sama sekali.

“Pada nanya gue, Branz kenapa, ya dia nggak kenapa-kenapa kok. Mengganggu MSC atau enggak? Enggak sama sekali," ungkap Age.

Banyak juga fans yang kecewa dan meminta manajemen Bigetron Esports buat memecat Branz, namun menurut Age, aksi Branz tidak merugikan skuatnya, dan keputusan terkait kontrak tentunya ada di tangan manajemen.

"Terus pada bilang orang kayak gitu nggak usah di-keep, lah dia nggak merugikan gue sama sekali, urusan dia sama manajemen. Selama performanya bagus ya gue bakal kasih dia main lagi," tambah Steven Age.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Gue nggak berhak campur urusan pribadi player gue, gue cuma bisa mengingatkan apa yang baik dan buruk, gue cuma bisa support dia, gue nggak bisa atur kehidupan pribadi orang."

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom