eSports

Klasemen Sementara Free Fire Master League Season 3: RRQ dan ONIC Perkasa

Senin, 8 Februari 2021 12:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Pipit Puspita Rini
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Berikut rekap hasil laga dan klasemen sementara dalam turnamen eSports Free Fire Master League (FFML) Season 3 matchday 7 dan 8, yang digelar pada Sabtu dan Minggu, 2-7 Februari 2021.

Free Fire Master League (FFML) Season 3 dibagi menjadi dua divisi. Divisi 1 adalah turnamen yang diikuti oleh tim profesional, sementara FFML Divisi 2 merupakan ajang seleksi bagi tim amatir.

Dari Divisi 1 matchday ke-7, ONIC Olympus berhasil mencapai satu kali Booyah!, sebutan untuk kemenangan dalam game Free Fire. Hasil ini setidaknya bisa mempertahankan Jarss dkk di puncak klasemen Grup A.

Secara mengejutkan, tim Boss Knightmare berhasil mencatatkan Booyah tiga kali dari enam ronde di matchday 8. Dengan capaian ini, mereka pun mampu menyalip Aerowolf Proteam di tiga besar klasemen Grup A.

RRQ Hades tetap menjadi predator meski tidak meraih Booyah! pada matchday ke-7. Legaeloth dkk mempertahankan posisi di puncak klasemen sementara Grup B dengan koleksi 88 poin, unggul dari Dranix Esports.

Sementara capaian dua Booyah! yang diraih DG Esports, setidaknya cukup mengukuhkan mereka kembali di puncak klasemen Grup C, dengan koleksi 87 poin, dibayangi oleh tim Island of Gods (IOG Esports) di posisi kedua.

Beranjak ke Divisi 2, tim Siren Esports masih mendominasi di Grup A, sementara Bonafide Esports terancam oleh tim yang menjadi predator pekan ini, yaitu Echo Esports, sehingga klasemen Grup B mulai panas.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sementara di Grup C, NGID Esports seakan tidak punya pesaing lagi. Mereka mampu mengoleksi 80 poin, unggul jauh dari NXL Ligagame yang baru mengemas 52 poin, dan menghuni posisi kedua klasemen Grup C.

Saksikan keseruan Free Fire Master League (FFML) Season 3, live streaming dari YouTube dan Facebook Free Fire Esports Indonesia. Laga musim ini menawarkan total hadiah sebesar Rp 1,5 miliar dan slot ke Free Fire Indonesia Masters (FFIM) 2021 Spring.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom