INDOSPORT.COM - Garena, selaku salah satu wadah game online masa kini akan menggelar turnamen Free Fire Asia All-Stars (FFAA) 2020. Kompetisi ini nantinya akan diikuti oleh influencer dan pemain profesional dari Indonesia, India, Thailand, dan Vietnam. Diketahi, total hadiah dari kompetisi ini sebesar 80 ribu dolar AS atau kurang lebih Rp1,2 miliar.
Dilansir dari Antara, turnamen itu rencananya akan berlangsung pada 12-13 Juni dan diadakan dalam dua sesi, serta bisa disaksikan secara langsung di akun YouTube resmi FF Esports ID.
Hari pertama akan diisi perlombaan antar influencer yang terdiri dari 12. Mereka akan memperebutkan total hadiah sekitar Rp450 juta. Sedangkan di hari kedua akan dilanjutkan dengan pertandingan antar 12 tim yang terdiri dari masing-masing tiga tim profesional perwakilan Indonesia, India, Thailand, dan Vietnam.
Indonesia akan diwakili oleh Onic Olympus, Aerowolf Pro Team (sebelumnya bernama Louvre Esports), dan EVOS Esports yang merupakan tiga tim teratas turnamen FFIM 2020 Spring. Di hari kedua, tim akan memperebutkan hadiah sebesar Rp750 juta.
Format turnamen di kedua sesi akan sama, yaitu tim akan bertarung dalam enam ronde dalam tiga peta berbeda, yaitu Bermuda, Purgatory, dan Kalahari.
Poin diberikan berdasarkan peringkat putaran dan jumlah kills (20 poin untuk Booyah, dan dua poin untuk setiap kill). Tim yang menang akan diumumkan pada akhir hari pelaksanaan. Setiap negara juga akan diberi peringkat berdasarkan poin yang diperoleh oleh tim perwakilan mereka. Negara dengan poin teratas juga akan diumumkan pada akhir turnamen FFAA 2020.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom