Jadwal Play-in NBA: Kans Lakers dan Thunder ke Play-off

Senin, 10 April 2023 18:26 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Kirby Lee
Jadwal play-in NBA per Rabu (12/04/2023) menyajikan kans Los Angeles Lakers dan Oklahoma City Thunder ke play-off. Copyright: © REUTERS/Kirby Lee
Jadwal play-in NBA per Rabu (12/04/2023) menyajikan kans Los Angeles Lakers dan Oklahoma City Thunder ke play-off.

INDOSPORT.COMJadwal play-in NBA per Rabu (12/04/23) menyajikan kans Los Angeles Lakers dan Oklahoma City Thunder ke play-off.

Sebagaimana diketahui, musim reguler NBA baru saja usai pada Senin (10/04/23) dan sudah ada 12 tim yang mendapatkan tiket play-off dan delapan tim yang harus menempuh play-in dahulu.

Los Angeles Lakers dipastikan gagal menempuh play-off setelah finis di peringkat ketujuh klasemen NBA Wilayah Barat walaupun menang 128-117 kontra Utah Jazz.

Hal ini juga tak lepas dari Golden State Warriors yang juga menang 101-157 kontra Portland Trail Blazers yang membuat pasukan Stever Kerr berada di peringkat keenam dan berhak mendapatkan tiket play-off.

Di babak play-in ini, LeBron James cs nantinya akan melawan Minnesota Timberwolves yang sedang dalam rentetan tiga kemenangan beruntun dan finis di peringkat kedelapan di bawah Lakers.

Timberwolves sebelumnya menumbangkan Brooklyn Nets 102-107, San Antonio Spurs 131-151, dan New Orleans Pelicans 113-108 yang membuat Lakers harusnya wajib waspada dengan lawannya itu.

Di sisi lain, Oklahoma City Thunder hanya punya satu nyawa di babak play-in ini melawan Pelicans yang mana pemenang dari laga ini akan menghadapi tim yang kalah di laga Lakers vs Minnesota.

Point Guard OKC, Shai Gilgeous-Alexander, tentunya akan menjadi sorotan dalam pertandingan tersebut mengingat sang pebasket seringkali mengangkat Thunder dengan perolehan poinnya yang banyak.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Oklahoma City Thunder pastinya akan mewaspadai New Orleans Pelicans yang mencoba untuk bangkit setelah tumbang kontra Minnesota Timberwolves di laga terakhir musim reguler NBA.

Simak jadwal play-in NBA pada Rabu (12/04/2023).

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom