x

Profil Assan Ouedraogo, The Next Paul Pogba Jerman Incaran Getol AC Milan

Jumat, 8 Desember 2023 20:17 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Mengintip profil Assan Ouedraogo, wonderkid Jerman yang bakal direkrut AC Milan gantikan Rade Krunic yang sebentar lagi akan dilepas pada bursa transfer Januari 2023. (Foto: schalke04.de)

INDOSPORT.COM – Mengintip profil Assan Ouedraogo, wonderkid Jerman yang bakal direkrut AC Milan gantikan Rade Krunic yang sebentar lagi akan dilepas pada bursa transfer Januari 2023.

Melansir dari Get Football News Italy, Rade Krunic masuk dalam daftar pemain yang akan dijual AC Milan pada Januari 2023 dengan biaya yang cukup murah.

Baca Juga

Jurnalis ternama, Daniele Longo menulis bahwa Rade Krunic mungkin akan dilepas dengan biaya sekitar 10-12 juta euro.

"Milan tidak lagi meminta 10-12 juta euro seperti di musim panas lalu, tapi lebih rendah. Milan juga tidak bersedia menaikkan gaji Rade Krunic," tulis Daniele Longo.

Sejauh ini, klub asal Turki, Fenerbahce, disebut-sebut siap jadi pelabuhan baru bagi gelandang asal Bosnia tersebut.

Jika Fenerbahce serius, AC Milan tidak akan mempersulit upaya klub tersebut untuk mendapatkan tanda tangan Krunic.

Baca Juga

Selanjutnya, jika Rade Krunic pergi, AC Milan bergegas mencari penggantinya. Salah satunya,  pemain muda Schalke 04 bernama Assan Ouedraogo.

Assan Ouedraogo punya banderol 7 juta euro berdasarkan Transfermarkt . Namun profil yang mentereng membuatnya masuk radar sejumlah klub Eropa.

Selain AC Milan, dirinya juga masuk incaran  Chelsea, Manchester City, Brighton & Hove Albion, Brentford, Newcastle United, West Ham United, RB Leipzig, Bayer Leverkusen, dan tentu saja Bayern Munchen.

Lantas, siapakah Assan Ouedraogo? Mengapa sosoknya sangat diinginkan AC Milan menggantikan Rade Krunic pada paruh kedua musim 2023/2024?

Baca Juga

1. Profil dan Kualitas Assan Ouedraogo

Pemain Schalke, Assan Ouedraogo. (Foto: schalke04.de)

Forzan Assan Ouedraogo lahir di Mulheim an der Ruhr, Jerman, pada 9 Mei 2006 silam dari keluarga asal Burkina Faso.

Ayahnya adalah mantan pemain timnas Burkina Faso yakni Alassande Ouedraogo yang kariernya banyak dihabiskan di Jerman bersama FC Koln, Fortuna Koln, TuS Koblenz, dan Rot-Weiss Essen sebelum gantung sepatu pada 2012.

Baca Juga

Assan Ouedraogo junior mulai dikenali bakatnya oleh Schalke sejak 2014, usai sebelumnya sempat menimba ilmu di klub lokal Union Mulheim dan sudah satu dekade terakhir ia dibina di Veltins Arena.

Pada 2021 lalu, Assan Ouedraogo mendapatkan kesempatan promosi ke tim U-17 Schalke. Per musim 2023/2024, namanya terdaftar di skuat senior di bawah asuhan Karel Geraets.

Dengan Schalke 04 degradasi ke kasta kedua Liga Jerman musim ini, Assan Ouedraogo pun semakin mudah menembus tim senior.

Pemain yang baru 17 tahun ini menjadi pemain regular dengan catatan 11 penampilan atau 591 menit di ajang Bundesliga 2.

Baca Juga

Namanya mulai banyak dikenal setelah mencetak satu gol dalam kekalahan Schalke dari Hamburger SV dengan skor 5-3.

Lesakan tersebut membuat Ouedraogo sebagai pencetak gol termuda sepanjang sejarah The Royal Blues.

Bukan hanya itu, dengan tinggi badan mencapai 191 membuatnya jadi kekuatan tersendiri di lini tengah. Selain tangguh dalam hal fisik, dirinya juga punya teknik sepak bola yang tinggi yang mana membuatnya dianggap mirip dengan Paul Pogba.

Hanya saja, Assan Ouedraogo harus menepi dari lapangan karena mengalami cedera dua kali sejak November lalu, yakni cedera hamstring dan ligament.

Situasi ini membuat Assan Ouedraogo yang dipanggil memperkuat Timnas Jerman U-17 absen di ajang Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Indonesia beberapa waktu lalu. 

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanLiga ItaliaAssan Ouedraogo

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom