4 Handicap PSM Makassar yang Mesti Dimanfaatkan Arema FC Mendulang Poin
INDOSPORT.COM - Arema FC kembali melanjutkan perjuangan kerasnya dalam mewujudkan misi keluar dari zona degradasi. Dua jadwal laga tersisa putaran pertama Liga 1 jadi penentunya.
Beruntungnya, Tim Singo Edan menantang PSM Makassar yang tengah dalam situasi rungkad di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, Jumat (20/10/23).
Arema FC pun lebih diunggulkan meraup poin penuh. Berikut 4 handicap (kendala) PSM yang mesti dimanfaatkan Arema FC secara maksimal dalam mendulang angka.
Situasi Tak Kondusif
Situasi PSM Makassar yang sedang tak kondusif, mesti dimaksimalkan Arema FC untuk meraup poin penuh. Tim tuan rumah sedang kehilangan separuh nyawa permainan.
Wiljan Pluim yang berkontribusi penting selama 7 musim terakhir, resmi hengkang ke Borneo FC. Otomatis, PSM mesti mencari skema main yang tepat di tengah kompetisi.
Transisi ini jelas memberi keuntungan bagi Tim Singo Edan. Terlebih, Arema FC juga mulai mendapatkan performa yang konsisten.
Mental Anjlok
Kekalahan selama 5 laga beruntun jelas membuat mentalitas anak asuh Bernardo Tavares anjlok total. PSM takluk 3 kali di Liga 1 dan 2 kali saat AFC Cup.
Bahkan, statistik yang dicatatkan juara bertahan Liga 1 itu sangat buruk. Yance Sayuri dkk hanya mencatat 1 gol dan kebobolan 13 gol dalam 5 laga terakhir.
Statistik ini jelas berbanding terbalik dengan Arema FC, yang mulai kokoh di sektor pertahanan. Hanya 5 gol yang dialami Arema selama 5 laga terakhir.
Sebaliknya, lini serang juga sedang oke. Gustavo Almeida mempelopori gelontoran 5 gol Arema FC selama periode yang sama.
Kandang Tak Lagi Angker
Performa PSM Makassar yang menurun drastis berimbas pada statistik laga home mereka. Stadion BJ Habibie di Parepare sudah tak lagi angker.
Selama mengarungi 6 laga home Liga 1 musim ini, tim berjulukan Juku Eja sudah 3 kali menelan kekalahan. Jelas, statistik itu memberi tambahan motivasi Arema FC.
Hanya 3 laga home yang dimenangkan PSM di Parepare. Yaitu mengalahkan Persib Bandung 4-2, Persis Solo 1-0 dan Barito Putera 2-0.
Sedangkan 3 laga lain berujung kekalahan. Yakni saat dilumat Dewa United 1-2, lalu Persik Kediri 1-2 dan Madura United 0-2.
Fokus Terbagi
Arema FC praktis sudah menata fokusnya secara penuh untuk menghadapi PSM. Laga ini memberi kans besar untuk mendulang angka demi keluar zona degradasi.
Pada satu sisi, konsentrasi PSM juga tak bakal utuh saat menghadapi Tim Singo Edan. Pasalnya, Tim Juku Eja juga berlaga di AFC Cup tak hanya di Liga 1.
Muhammad Arfan dkk harus langsung bersiap menempuh perjalanan lagi ke Bali, 5 hari selang menjamu Arema FC. PSM menghadapi Hougang United pada AFC Cup.
Otomatis, Bernardo Tavares tak hanya memikirkan bagaimana menurunkan komposisi pemain terbaik lawan Arema FC. Tapi juga berusaha tak kalah ke-3 kalinya di pentas Asia.