Rencana Baru Sheikh Jassim Bikin 4 Pemain Tinggalkan Manchester United
INDOSPORT.COM – Rencana matang langsung coba dibuat oleh Sheikh Jassim sebelum mengambil alih raksasa Liga Inggris, Manchester United dengan menjual 4 pemain.
Perbaikan besar menjadi salah satu misi Sheikh Jassim ketika mengambil alih Manchester United dalam beberapa waktu mendatang.
Pasalnya, perbaikan Manchester United benar-benar menjadi salah satu hal yang krusial, mengingat tim ini butuh tenaga baru.
Misi yang jelas inilah yang kemudian membedakan Sheikh Jassim dengan calon pemilik Manchester United lainnya, yaitu Sir Jim Ratcliffe.
Sheikh Jassim dan Sir Jim Ratcliffe sendiri memang bersaing untuk mendapatkan saham Manchester United kali ini.
Hanya saja, Keluarga Glazer pun belum melepas saham Manchester United, selain juga nilai klub yang semakin meningkat.
Manchester United sendiri belakangan akan ditawar oleh Sir Jim Ratcliffe senilai 5,5 miliar pound yang kabarnya ditolak oleh keluarga Glazer.
Tawaran lebih menarik diberikan oleh Sheikh Jassim yang kemudian memberikan dana 6 miliar pound ditambah dengan penghapusan utang senilai 500 juta pound.
Raine Group, yang kemudian menjadi perwakilah keluarga Glazer kemudian belum tertarik dengan tawaran yang diberikan.
Hanya saja, Manchester United belakangan disebut akan mendapatkan angin segar jika Sheikh Jassim kemudian menjadi pemilik baru.
1. 4 Pemain yang Akan Dijual Manchester United
Ada 4 pemain yang setidaknya akan dijual oleh Manchester United dan kemudian ditukar dengan dana untuk mendatangkan pemain baru.
Sheikh Jassim sendiri punya target untuk mendatangkan dua pemain baru, menurut Team Talk, yaitu Kylian Mbappe dan Federico Valverde.
Scott McTominay dan Jadon Sancho akan menjadi dua pemain pertama yang akan coba dibuang Manchester United.
McTominay sendiri merupakan pemain akademi yang kemudian bisa memberikan dana untuk tim yang ingin mendatangkan pemain baru.
Sementara, Jadon Sancho juga merupakan pemain yang gagal secara investasi dan belakangan dikeluarkan dari skuad Manchester United.
Selain Sancho dan McTominay, Manchester United kemudian disebut akan membuang dua pemain lainnya. Dua pemain berikutnya adalah Harry Maguire dan Anthony Martial yang kemudian harus dibuang Manchester United.
Maguire dan Martial menjadi dua pemain yang belakangan jadi perhatian utama dan kerap kali bermain buruk.
Kondisi ini kemudian membuat Manchester United kemudian akan mendatangkan pemain baru sebagai pengganti pemain 4 pemain tersebut.
Manchester United sendiri sudah mendatangkan beberapa pemain baru di bursa transfer musim panas 2023 lalu.
Investasi besar dilakukan manajemen Manchester United ketika mendatangkan Rasmus Hojlund hingga Andre Onana pada kurun waktu tersebut.