x

Badai Cedera Paksa Pioli Kocok Ulang Lini Tengah AC Milan Jelang Lawan Verona

Jumat, 22 September 2023 13:15 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Prio Hari Kristanto
Pelatih klub raksasa Liga Italia, AC Milan, Stefano Pioli, terpaksa 'mengocok ulang' lini tengah jelang laga melawan Hellas Verona. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo.

INDOSPORT.COM – Aksi kocok ulang dilakukan oleh pelatih raksasa Liga Italia, AC Milan, Stefano Pioli, jelang laga melawan Hellas Verona usai ditekuk oleh Inter Milan.

Raksasa Liga Italia, AC Milan, akan menghadapi Hellas Verona dalam lanjutan kompetisi Serie A musim 2023/2024 pekan ke-5 pada hari Sabtu (23/09/23).

Baca Juga

AC Milan baru ditekuk oleh Inter Milan dengan skor telak 1-5 pada pekan lalu yang dilanjutkan hasil imbang 0-0 melawan Newcastle United di Liga Champions.

Kondisi ini membuat pelatih Milan, Stefano Pioli pusing dan akan mencoba mengocok ulang skuadnya dalam laga melawan Verona.

Selain soal mengubah skuad selepas kalah, AC Milan juga tengah mendapat badai cedera selepas hasil imbang melawan Newcastle United.

Beberapa pemain membutuhkan masa rehat dan dipastikan akan digantikan oleh pemain pelapis demi menghindari hal-hal tak diinginkan.

Baca Juga

Dilansir dari Football Italia, Rade Krunic disebut akan dicadangkan dalam laga melawan AC Milan selepas lima kali beruntun menjadi pemain utama di semua kompetisi.

Krunic dikabarkan akan digantikan oleh Tijjani Reijnders yang belakangan menjadi pemain andalan AC Milan.

Sementara, Milan juga masih memiliki gelandang muda, Yunus Musah yang belakangan baru dimainkan sebagai pemain utama dan main cukup apik. 

Kondisi ini membuat AC Milan akan memiliki wajah baru sekaligus menguji kedalaman skuad hasil belanja besar pada musim panas lalu. 

Baca Juga

1. Badai Cedera di Skuad AC Milan

Pemain AC Milan, Rafael Leao saat melindungi bola dari rebutan pemain Newcastle United di Liga Champions.

Kondisi terbaru menyebutkan bahwa Mike Maignan menderita cedera dan bisa saja tak turun dalam laga melawan Hellas Verona.

Untuk menggantikan Maignan, AC Milan jelas akan mengandalkan Marco Sportiello yang tampil stabil dalam laga Liga Champions melawan Newcastle United.

Baca Juga

Di sisi lain, AC Milan juga kesulitan pemain di lini belakang yang kehilangan beberapa pilar penting belakangan ini.

Milan kehilangan Malick Thiaw yang kabarnya akan dicadangkan dalam laga melawan Hellas Verona nanti.

Selain itu, Simon Kjaer juga kabarnya akan dicadangkan, sehingga Milan berpeluang untuk memainkan susunan berbeda.

Kondisi ini kemudian membuat AC Milan harus berusaha keras untuk kembali mendapatkan kemenangan dalam laga nanti.

Baca Juga

Sebab, jika Milan gagal mendapatkan kemenangan, mereka akan tercecer dari posisi empat besar klasemen sementara.

Kini, AC Milan masih duduk di peringkat ke-3 klasemen dengan meraih 9 poin dari 4 pertandingan Liga Italia.

Kekalahan besar dari Inter Milan tentu saja membuat mental pemain AC Milan terganggu, terutama ketika menghadapi Newcastle United di Liga Champions. Perubahan tentu akan dilakukan oleh AC Milan demi mendapatkan kemenangan di laga melawan Hellas Verona nanti.

Sebab, selain mengubah lini tengah dan belakang, AC Milan juga perlu melihat kondisi lini depan dengan memasukkan pemain baru, seperti Samuel Chukwueze.

Baca Juga
AC MilanHellas VeronaStefano PioliLiga ItaliaTijjani Reijnders

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom