x

Jelang Juventus vs Lazio di Liga Italia, Allegri Dibuat Pusing Oleh Hal Ini

Kamis, 14 September 2023 03:02 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Ekspresi Massimiliano Allegri saat laga Liga Champions antara Maccabi Haifa vs Juventus

INDOSPORT.COM - Massimiliano Allegri harus dibuat pusing jelang pertandingan lanjutan Liga Italia (Serie A) 2023-2024 antara Juventus vs Lazio pada Sabtu (16/09/23) mendatang.

Dilansir dari laman resmi Juventus, Massimiliano Allegri harus memutar otak keras karena beberapa pemainnya berpotensi absen saat menjamu Lazio di pekan keempat Liga Italia 2023-2024.

Baca Juga

"Dari Chiesa hingga Danilo, Allegri menghadapi sakit kepala jelang duel melawan Lazio," tulis laporan Juvefc pada Rabu (13/09/23) kemarin.

Federico Chiesa dikabarkan harus mengalami cedera ringan saat berlatih bersama Timnas Italia yang menyebabkan sang pemain kemungkinan tak bisa dimainkan.

Kemudian ada Weston McKennie, Timothy Weah dan Danilo yang terlambat pulang dari tugas negara di laga jeda Internasional. Mereka hampir tidak punya waktu dalam 48 jam untuk kembali ke Turin.

Massimiliano Allegri diprediksi akan memilih untuk memainkan Filip Kostic dan Andrea Cambiaso sebagai starter di sektor sayap.

Sedangkan absennya kapten Juventus, Danilo diprediksi membuat di lini belakang akan sedikit melemah. Namun, kabar baik bagi Allegri adalah Federico Gatti telah pulih dari cederanya dan siap menjadi starter melawan Lazio.

Baca Juga

Sementara itu, Massimiliano Allegri juga tengah dipusingkan dengan masalah Paul Pogba yang terancam mendapatkan hukuman berat karena positif doping.

Mantan pemain Manchester United tersebut sekarang sedang menjalani skorsing untuk berjaga-jaga menunggu penyelidikan lebih lanjut.

Paul Pogba dikabarkan telah positif menggunakan testosteron di hasil tes doping terbaru. Pemeriksaan ini dilakukan usai duel Juventus vs Udinese di Dacia Arena pada 20 Agustus 2023 lalu.

Baca Juga

1. Paul Pogba Buka Suara Lewat Sang Agen

Pemain Juventus Paul Pogba berusaha menjauh dari kejaran pemain Bologna pada laga Liga Italia di Stadion Allianz (Torino). (Foto: juventus)

Raksasa Liga Italia (Serie A), Juventus baru saja diterpa kabar buruk setelah bintangnya yaitu Paul Pogba dinyatakan positif menggunakan doping.

Petugas menemukan jejak testosteron sebagai salah satu substansi yang terlarang digunakan oleh pemain sepak bola profesional.

Sang pemain melakukan pelanggaran regulasi terkait keberadaan zat terlarang dan penggunaan atau percobaan penggunaan zat terlarang dalam olahraga.

Dilansir dari Sky Sport, Paul Pogba akhirnya buka suara, namun lewat agennya bernama Rafaela Pimenta. Sang agen menyatakan kalau kliennya tidak menginginkan masalah ini terjadi.

Baca Juga

"Kami sedang menunggu analisa balasan dan sampai saat ini kami tidak bisa mengatakan apa-apa," ujar Pimenta.

"Hal yang pasti yaitu Paul Pogba tidak pernah ingin melanggar aturan ini," tuturnya menambahkan.

Sementara itu, hukuman berat kini menanti Paul Pogba. Ia bisa mendapatkan hukuman larangan bermain sepak bola selama empat tahun bila benar-benar terbukti dengan sengaja mengkonsumsi testosteron.

Baca Juga
JuventusPaul PogbaMassimiliano AllegriLazioLiga ItaliaFederico Chiesa

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom