Rumor Transfer Juventus: Boyong Berardi dan Morata Jelang Penutupan
INDOSPORT.COM - Rumor bursa transfer klub Liga Italia (Serie A), Juventus semakin panas jelang penutupan, di mana mereka berpotensi memboyong Domenico Berardi dan Alvaro Morata.
Seperti diketahui, jendela bursa transfer klub Liga Italia (Serie A) 2023-2024 akan ditutup pada Sabtu (02/09/23) pukul 01.00 dini hari WIB. Juventus kemungkinan sedang melakukan pergerakan cepat.
Juventus disebut tengah berusaha keras untuk mendatangkan dua penyerang di sisa waktu bursa transfer musim panas 2023 ini yaitu Domenico Berardi dan Alvaro Morata.
Si Nyonya Tua disebut mendekati penyerang sayap Sassuolo, Domenico Berardi untuk didatangkan di bursa transfer musim panas 2023. Selain Berardi, mereka disebut akan mendatangkan striker Atletico Madrid, Alvaro Morata.
Seperti dilansir dari TuttoJuve, Si Nyonya Tua tengah berusaha keras untuk mendatangkan dua pemain incaran Massimiliano Allegri ini.
Sebelumnya, Alvaro Morata sempat membela Juventus dalam dua periode berbeda, sehingga disebut siap kembali ke Allianz Stadium.
Selain itu, Alvaro Morata merupakan pemain asing yang bisa beradaptasi dengan cepat bersama skuat Juventus di bursa transfer musim panas 2023 ini.
Hanya saja, Juventus belakangan tak puas dan kemudian mencoba mendatangkan pemain lain di bursa transfer musim panas 2023 ini.
Domenico Berardi merupakan target lama Juventus yang belakangan mencari pemain sayap baru di musim panas 2023 kali ini.
Adanya Domenico Berardi bisa membuat tugas Federico Chiesa semakin ringan, mengingat pemain yang satu ini nyaris tak punya pelapis di Juventus.
1. Siap Bangkit di Liga Italia
Kedatangan Alvaro Morata dan Domenico Berardi merupakan obat bagi Juventus yang kabarnya akan melepas Moise Kean.
Tentu saja, Juventus akan mendapatkan rekrutan menarik yang bisa mereka dapatkan untuk memperkuat tim di musim 2023/2024 ini.
Sebagai catatan, Juventus sempat tampil buruk di dua laga awal Liga Italia musim ini usai mendapat 4 poin dari dua pertandingan.
Selepas mengalahkan Udinese 3-0 di pekan perdana, Juventus kemudian mendapatkan hasil imbang 1-1 melawan Bologna. Kondisi ini kemudian membuat Juventus harus berbenah jika tak ingin tertinggal dari para pesaing di Liga Italia.
Dengan hadirnya pemain-pemain, seperti Domenico Berardi dan Alvaro Morata, Juventus diprediksi bisa bersaing dengan beberapa tim besar di Liga Italia.
Gagal Boyong Osimhen
Juventus kabarnya mendapat penolakan dari Napoli untuk merekrut penyerang asal Nigeria, Victor Osimhen jelang penutupan bursa transfer musim panas 2023.
Victor Osimhen kabarnya diminati oleh Juventus, meskipun tim raksasa Liga Italia ini diyakini tak sanggup untuk membayar.
Selain itu, Napoli kabarnya akan memberikan klausul anti Juventus untuk menjaga Osimhen agar tak sembarangan pindah.
Kondisi ini membuat Juventus kesulitan merekrut Osimhen yang disebut menjadi target untuk memperkuat lini depan.
Sebelumnya, Juventus dikenal suka untuk merekrut penyerang Napoli, mulai dari Fabio Quagliarella hingga Gonzalo Higuain.