x

Liverpool Kena Semprot Carragher usai Tawaran Ketiga untuk Romeo Lavia Mental

Selasa, 8 Agustus 2023 12:06 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Indra Citra Sena
Klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool, dikritik oleh Jamie Carragher usai tawaran ketiga untuk Romeo Lavia mental. (Foto: REUTERS/Matthew Childs)

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool, dikritik oleh Jamie Carragher usai tawaran ketiga untuk Romeo Lavia mental.

Liverpool baru saja melayangkan tawaran ketiga untuk gelandang Southampton, Romeo Lavia, senilai 46 juta pound. Namun, tawaran ini ditolak mentah-mentah oleh Southampton.

Baca Juga

Hal ini dikarenakan tawaran tersebut masih belum memenuhi tuntutan Southampton, yakni 50 juta pound, sesuai dengan valuasi yang dimiliki sang pemain. 

Mentalnya tawaran ketiga Liverpool untuk Romeo Lavia turut disorot oleh legenda klub, Jamie Carragher. Pria yang kini berkarier sebagai pandit tersebut menyebut kegagalan ini memalukan.

"Sungguh memalukan untuk Liverpool, yang selama bertahun-tahun biasa menyelesaikan kesepakatan dengan cepat tanpa keributan," ujar Jamie Carragher, dikutip dari Liverpool Echo.

"Kalau Anda merasa dia tidak berharga 50 juta pound, pergilah. Tapi kalau Anda memang menginginkannya, maka bayarlah," tuturnya menambahkan.

Baca Juga

Lebih lanjut, Jamie Carragher juga mempertanyakan keputusan Liverpool untuk tidak melanjutkan negosiasi dengan Moises Caicedo, yang kini merapat ke Chelsea.

"Saya juga tidak yakin mengapa Liverpool tidak melanjutkan proses untuk Caicedo. Memang, harganya mahal, tapi bukannya mereka dapat uang banyak dari Henderson dan Fabinho?" imbuhnya.

Dengan pertandingan pertama Liga Inggris 2023/24 yang akan digelar pekan depan, waktu yang dimiliki Liverpool untuk mengamankan Romeo Lavia kian menipis.

Namun, Liverpool tak perlu khawatir. Jika gagal mendatangkan Romeo Lavia pada bursa transfer musim panas ini, mereka telah memiliki rencana cadangan.

Baca Juga

1. Punya 3 Alternatif

Trent Alexander-Arnold saat laga Liga Inggris antara Liverpool vs Brighton & Hove Albion

The Reds diklaim masih punya tiga pemain untuk dimainkan sebagai alternatif jika gagal mendatangkan Romeo Lavia.

Nama pertama adalah Trent Alexander-Arnold. Pemain yang memiliki posisi natural sebagai bek ini memang sudah beberapa kali bermain sebagai gelandang bertahan.

Baca Juga

Kemampuan passing dan visi bermain Trent Alexander-Arnold yang di atas rata-rata membuatnya menjadi pilihan pertama Jurgen Klopp untuk mengisi pos gelandang bertahan.

Dengan kondisi Stefan Bajcetic dan Thiago Alcantara yang belum fit, tidak ada alasan bagi Jurgen Klopp untuk tak memasang Trent Alexander-Arnold di posisi ini.

Opsi kedua adalah memasang pemain muda, Curtis Jones. Pemain berpaspor Inggris ini telah berulang kali menunjukkan kebolehannya sebagai  di level timnas sebagai gelandang bertahan.

Meski tak berkutik saat dimainkan dalam pertandingan melawan Bayern Munchen pekan lalu, namun, Curtis Jones dikenal memiliki kemampuan beradaptasi di berbagai posisi yang ciamik. Hal ini bisa membuatnya dipilih Jurgen Klopp untuk mengisi pos gelandang bertahan.

Baca Juga

Pilihan terakhir adalah Alexis Mac Allister. Rekrutan anyar Liverpool ini memang dikenal memiliki kemampuan bermain di banyak posisi sekaligus di lini tengah.

Pemain Argentina ini dinilai menjadi pilihan terbaik Liverpool jika Jurgen Klopp menggunakan skema 4-2-3-1. Alexis Mac Allister akan mengisi posisi double pivot dengan Curtis Jones, sedangkan Trent Alexander-Arnold menempati posisi bek kanan.

Masalahnya, Alexis Mac Allister adalah pemain dengan naluri menyerang yang cukup tinggi. Hal ini bisa membuat The Reds kerepotan saat berhadapan dengan lawan yang unggul dalam serangan balik.

Lantas, alternatif manakah yang akan dipakai oleh Jurgen Klopp? Atau, akankah Liverpool berhasil mengamankan Romeo Lavia, yang menjadi kepingan terakhir puzzle lini tengah The Reds?

Baca Juga
Bursa TransferLiverpoolJamie CarragherLiga InggrisBerita TransferRomeo Lavia

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom