3 Klub Eropa Calon Pelabuhan Asnawi Usai Tampil Ganas Bela Timnas Indonesia vs Argentina
INDOSPORT.COM - Ada tiga klub Eropa yang bisa melirik Asnawi Mangkualam seusai tampil ganas membela Timnas Indonesia vs Argentina di laga FIFA Matchday.
Asnawi Mangkualam sendiri dipercaya sebagai di laga Timnas Indonesia menjamu Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (19/06/23) malam WIB.
Dalam duel tersebut, Timnas Indonesia sejatinya mampu tampil rapi terutama dalam bertahan. Sayang, Argentina akhirnya sukses menemukan celah pada menit ke-38 babak pertama.
Bermula ketika Leandro Paredes menguasa bola kemudian melepaskan tembakan jarak jauh dari luar kotak penalti. Tanpa disangka, bola sukses mengarah ke pojok kiri atas gawang Ernando Ari.
Setelah gol tersebut, para pemain Garuda tidak memberikan kesempatan lagi bagi Tim Tango untuk melakukan tembakan dari luar kotak terlarang. Mereka selalu melakukan presing dengan baik hingga babak pertama berakhir.
Pada babak kedua, Argentina hanya mampu menambah satu gol lewat tandukan Cristian Romero pada menit ke-55 seusai menerima umpan dari Giovani Lo Celso.
Selain dua gol indah, ada momen menarik lainnya di dalam lapangan yakni Asnawi Mangkualam yang sukses membuat Alejandro Garnacho frustrasi.
Asnawi Mangkualam beberapa kali sukses melakukan tekel ciamik dan intersep untuk mematikan ancaman dari wonderkid Manchester United tersebut.
Bahkan penampilan Asnawi Mangkualam membuat Alejandro Garnacho kesal. Pemain 18 tahun itu bergantian melakukan tekel, tetapi diberikan peringatan oleh wasit karena mengenai kaki Asnawi.
Penampilan ganas bek milik Jeonnam Dragons tersebut membuat banyak fans menginginkan agar sang bek mau bermain di Eropa.
Berikut INDOSPORT telah merangkum tiga klub Eropa calon pelabuhan baru bek Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam:
1. 1. AS Trencin (Slovakia)
Penampilan ganas Asnawi Mangkualam sempat membuat jurnalis asal Malaysia, T. Avineshwaran merasa takjub. Di akun Twitter ia membuat cuitan kalau sang bek sangat layak dilirik oleh klub Eropa.
"Asnawi Mangkualam bisa menjadi pria yang diminati berdasarkan penampilannya melawan Argentina. Bukan, bukan untuk Liga Malaysia tapi untuk Eropa," tulisnya.
"Itu hanya pertandingan uji coba tetapi ia seperti harimau. Sangat agresif dan bekerja keras, terutama dengan intersepsi dan tekelnya," imbuhnya.
Klub pertama yang cocok sebagai pelabuhan baru Asnawu Mangkualam yakni AS Trencin. Bukan tanpa alasan, klub Slovakia ini pernah memiliki pengalaman menggunakan pemain Indonesia.
AS Trencin merupakan klub yang juga berasa dari kasta tertinggi Liga Slovakia. Klub ini pernah menggunkan jasa Witan Sulaeman.
Penampilan Witan Sulaeman di AS Trencin juga cukup baik dengan tampil dalam 10 pertandingan dan sukses menyumbang satu gol.
2. Lechia Gdansk (Polandia)
Selain AS Trencin, ada klub asal Polandia bernama Lechia Gdansk yang juga memiliki pengalaman menggunakan jasa Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.
Sayang, saat itu Egy Maulana Vikri gagal bersaing dan selalu gagal mendapatkan tempat utama. Berbeda dengan Witan Sulaeman yang justru lebih sering mendapat kesempatan.
Sebelum hengkang dari Polandia, Witan Sulaeman sempat bermain sebanyak 12 kali penampilan dan mencetak empat gol plus satu assist.
Asnawi Mangkualam sendiri diprediksi bakal bisa bersaing di Lechia Gdansk. Apalagi ia terkenal sebagai bek yang selalu tampil agresif, meski berhadapan dengan lawan dengan postur lebih besar.
2. 3. Oxford United
Yang terakhir ada Oxford United. Klub ini merupakan salah satu klub sepak bola tertua di Inggris yang sudah berdiri sejak 1893 silam.
Saat ini, Oxford United tengah berkompetisi di League One dan jadi musim keenam mereka di kasta ketiga Liga Inggris sejak meraih tiket promosi musim 2016/17 lalu.
Nama Oxford United lantas menjadi perbincangan di Indonesia seusai pada 2021 lalu sebuah konsorsium asal Indonesia yang dipimpin Erick Thohir membeli Oxford United.
Erick Thohir dan Anindya Bakrie saat ini tercatat sebagai Direkrut klub. Erick Thohir juga pernah berada dalam barisan manajemen Oxford United dari tahun 2018 hingga 2019.
Karena ada sosok ketua umum PSSI, Asnawi Mangkualam tentu bisa digoda untuk memperkuat klub tersebut. Kemudian di Inggris juga ada sosok Elkan Baggott yang bisa menemani Asnawi untuk berkarier di Negeri Elizabeth,