Rumor Bursa Transfer Manchester United: Gagal Datangkan Mbappe, Hojlund Mendekat
INDOSPORT.COM – Rekap rumor Manchester United yang menyebut kegagalan mendatangkan Kylian Mbappe dan kemungkinan hadirnya Rasmus Hojlund.
Salah satu rumor transfer terbaru dari Manchester United adalah kedatangan Kylian Mbappe dari Paris Saint-Germain.
Rumor ini mengemuka usai Mbappe dikabarkan tak memperpanjang kontrak yang baru akan usai di musim panas 2024 nanti.
Kondisi ini kabarnya membuat PSG dikabarkan ingin menjual Mbappe, dengan salah satu peminatnya adalah Manchester United.
Hanya saja, Manchester United dikabarkan akan kesulitan untuk mendatangkan Mbappe, selepas Real Madrid masuk untuk melakukan penawaran.
Real Madrid dikabarkan punya senjata rahasia yang dapat membuat Manchester United gagal mendatangkan Mbappe di bursa transfer musim panas 2023.
Senjata tersebut adalah bek Prancis, Ferland Mendy yang dikabarkan akan jadi pemain tambahan untuk mendatangkan Mbappe dari PSG.
Kondisi ini membuat Manchester United harus berusaha keras jika mereka ingin mendatangkan Kylian Mbappe di bursa transfer musim panas 2023 nanti.
Kylian Mbappe sendiri diproyeksikan untuk mengisi posisi penyerang tengah yang kini tak dimiliki Manchester United.
Selain rumor Kylian Mbappe, Manchester United dikabarkan semakin dekat untuk mendatangkan Rasmus Hojlund dari Atalanta.
1. Eriksen Bocorkan Transfer Rasmus Hojlund ke Manchester United
Bocoran muncul dari gelandang Manchester United, Christian Eriksen soal kemungkinan hadirnya pemain Atalanta, Rasmus Hojlund.
Belakangan, Manchester United menjadi salah satu klub yang benar-benar mengincar Rasmus Hojlund di bursa transfer musim panas 2023.
Pasalya, Man United memang membutuhkan penyerang baru untuk mengganti Anthony Martial di musim 2023-2024 nanti.
Kondisi ini kemudian membuat Manchester United benar-benar mencari penyerang baru, dengan Rasmus Hojlund sebagai kandidat utama.
Jelang bursa transfer musim panas 2023, gelandang Manchester United, Christian Eriksen menyebut soal kemungkinan hengkangnya Rasmus Hojlund.
Dilansir dari Eskstra Bladet, Eriksen berujar bahwa Hojlund kemungkinan akan didatangkan Manchester United di bursa transfer musim panas 2023.
“ Saya harus menyaksikan Hojlund di Manchester United, permainannya sungguh fantastis dan apa yang kami lakukan sekarang, saya belum bisa jawab,” ujar Hojlund.
“Saya tak merekomendasikannya kepada Erik ten Hag, tetapi saya pikir Manchester United mengincarnya saat ini,” imbuh Hojlund.
Kondisi ini kemudian memhuat Manchester United memiliki peluang untuk mendatangkan Rasmus Hojlund di bursa transfer musim panas 2023 nanti.
Namun demikian, Manchester United harus membayar mahal untuk mendatangkan Rasmus Hojlund dari Atalanta,