x

Cetak Gol Perdana untuk Persija, Ryo Matsumura Pasang Target Tinggi di Liga 1

Minggu, 11 Juni 2023 15:44 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
Winger baru Persija Jakarta, Ryo Matsumura. Foto: Instagram @ryomatsumura.official

INDOSPORT.COM - Amunisi asing anyar Persija Jakarta, Ryo Matsumura, berhasil mencetak gol perdana dalam laga uji coba pramusim melawan klub Liga 3, Persipu FC.

Persija Jakarta baru saja melakoni laga uji coba dalam persiapan menuju Liga 1 2023-2024. Mereka menghadapi Persipu FC di Lapangan Nirwana Park, Bojongsari, Depok, Sabtu (10/6/23). 

Persija menang telak dengan skor 8-0. Gelandang berpaspor Jepang, Ryo Matsumura, turut menyumbangkan satu gol meski baru turun lapangan di babak kedua. 

Matsumura memanfaatkan umpan terobosan dari Dony Tri Pamungkas. Dengan tenang dia menceploskan bola ke kanan bawah gawang. Skor 8-0 untuk Tim Ibu Kota.

Berhasil mencetak gol perdana di klub barunya, Matsumura pun tak dapat menutupi kegembiraannya. Dia pun semakain percaya diri bisa memberikan gol-bola lainnya bersama Persija Jakarta.

Baca Juga

“Tentu saya sangat senang karena gol ini membuat feeling mencetak gol saya lebih baik. Hal ini merupakan langkah awal yang bagus untuk saya,” ucap Ryo Matsumura.

Sementara itu, pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll memuji penampilan Ryo Matsumura, yang dinilai bisa mengubah ritme permainan di lapangan.

Baca Juga

“Dia (Ryo Matsumura) suka mengganti ritme permainan. Dia selalu mencoba untuk masuk ke arah dalam dan aktif meminta umpan satu-dua,” kata Thomas Doll.

Thomas Doll juga melihat Ryo Matsumura mampu memberikan pergerakan yang minimalis, namun sangat membantu serangan tim dalam aspek akurasi umpan dan tembakan.

“Saya melihat dia selalu punya target yang ingin dicapai, selalu mengarah ke gawang. Terkadang, dia mengirim ke pemain lain untuk melakukannya. Banyak pergerakan kecil yang efektif,” pungkas Thomas Doll.

Baca Juga

1. Witan-Ridho

Rizki Ridho resmi menjadi pemain Persija jakarta

Di sisi lain, Persija Jakarta akhirnya melepas dua penggawa mudanya, Witan Sulaeman dan Rizky Ridho, ke timnas Indonesia pada akhir pekan ini.

Baik Witan dan Ridho memang diminta mengikuti tes fisik terlebih dulu bersama klubnya, Persija. Terlebih nama yang disebut terakhir lantaran berstatus pemain anyar.

Baca Juga

Diutarakan Presiden klub Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, Witan dan Ridho memang harus mengikuti tahapan persiapan bersama rekan setim di Sawangan, Depok. 

“Witan Sulaeman dan Rizky Ridho harus menjalani tes medis dan fisik terlebih dulu bersama Persija Jakarta,” ucap Mohamad Prapanca, Sabtu (10/6/23).

Baca Juga

“Pekan ini (5-10 Juni 2023) waktu yang ideal untuk menjalani rangkaian tes tersebut. Sebab, keduanya baru saja menjalani libur pasca-SEA Games 2023, sedangkan Liga 1 2023-2024 akan dimulai sekitar tiga pekan lagi,” jelasnya. 

Persija JakartaLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Persipu FCThomas DollOne FootballRyo Matsumura

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom