x

Ketambahan Ibrahimovic, Makin Kentalnya Nuansa AC Milan di Skuad AC Monza

Jumat, 5 Mei 2023 17:02 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Andai resmi mendatangkan Zlatan Ibrahimovic, maka makin kental pula nuansa AC Milan di skuad AC Monza pada kompetisi Liga Italia musim depan.

INDOSPORT.COM – Andai resmi mendatangkan Zlatan Ibrahimovic, maka makin kental pula nuansa AC Milan di skuad AC Monza pada kompetisi Liga Italia musim depan.

Jelang dibukanya bursa transfer musim panas nanti, AC Monza yang berstatus tim promosi Liga Italia langsung membuat kejutan dengan coba merekrut eks mesin gol AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.

Dilansir dari Foot Mercato, penyerang berusia 41 tahun itu telah menentukan masa depannya dengan bergabung Monza.

Dalam laporan tersebut dikemukakan bahwa AC Milan memutuskan tak akan memperpanjang kontrak Ibrahimovic yang habis pada Juni 2023 nanti.

Keputusan Ibrahimovic bergabung tim berjuluk Il Biancorossi itu ditandai dengan adanya kesepakatan verbal antara kedua belah pihak.

Baca Juga

Dalam laporan Foot Mercato, peluang Ibrahimovic bergabung Monza pun terbilang sangat besar, yakni mencapai 90 persen, berkat kesepakatan secara verbal itu.

Meski belum ada pernyataan resmi dari pihak klub, namun kedatangan Zlatan Ibrahimovic ke skuad AC Monza dipastikan bakal berikan keuntungan besar buat Biancorossi.

Baca Juga

Dengan pengalaman Ibrahimovic yang malang melintang di kompetisi Liga Italia dan ditambah perannya di luar lapangan, bakal membantu Monza tetap bersaing di Serie A musim depan.

Selain itu, kehadiran Zlatan Ibrahimovic juga kian membuat AC Monza semakin beraroma AC Milan.

Pasalnya, sebelum Zlatan Ibrahimovic sudah ada beberapa eks tokoh penting bahkan pemain yang pernah dekat dengan AC Milan dan kini malah bergabung di skuad AC Monza.

Baca Juga

1. Jelmaan AC Milan

Tim Serie B, AC Monza yang Berpeluang Promosi ke Serie A

Sebagai informasi, AC Monza merupakan salah satu klub cukup tua di Liga Italia dan telah berdiri sejak sejak 1912 atau sekitar 110 tahun silam.

Sepanjang terbentuknya klub, AC Monza belum pernah rasakan Serie A (sebelum promosi di musim 22/23) dan tercatat lebih banyak mentas di Serie B dan Serie C.

Secara silih berganti sepanjang rentan waktu tersebut, klub yang bermarkas di Stadio Brianteo ini kerap turun naik di kasta ketiga dan kedua Liga Italia.

Barulah di tahun 2018, AC Monza mulai terlihat perubahan setelah mantan Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi, resmi mengakuisisi saham klub.

Bersama Adriano Galliani yang merupakan mantan CEO AC Milan, keduanya sukses membawa AC Monza perlahan tampil konsisten di Serie B.

Baca Juga

Tak hanya dimiliki dan dipimpin oleh mantan petinggi AC Milan, tim AC Monza juga dilatih oleh eks pemain yang pernah berseragam AC Milan seperti Cristian Brocchi hingga Giovanni Stroppa yang membawa mereka promosi ke Serie A.

Berkaca dari fakta tersebut, tak heran jika AC Monza kerap mendapat julukan jelmaan AC Milan atau AC Milan ’KW’ dari para penggemar.

Baca Juga

Bahkan di musim ini, AC Monza juga memiliki beberapa pemain yang pernah memperkuat AC Milan dan jadi tulang punggung klub.

Sebut saja sang striker mereka, Andrea Petagna yang merupakan produk akademi AC Milan dan sempat debut di tim senior Rossoneri pada tahun 2012.

Selain Andrea Petagna, masih ada beberapa pemain lain yang pernah jadi bagian AC Milan seperti Mattia Valoti dan Matteo Pessina.

Di jajaran pelatih pun ada sosok mantan penggawa AC Milan era 1987–1990, Angelo Colombo yang kini menjabat sebagai head of grassroots program.

Berbekal para jebolan AC Milan di skuadnya, akankan AC Monza bisa meniru jejak serta prestasi Rossoneri di kompetisi Liga Italia? Menarik dinantikan.

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanZlatan IbrahimovicMonzaLiga ItaliaBerita Transfer

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom