x

Prediksi Liga Inggris Nottingham Forest vs Man United: Incar 3 Besar Meski Skuat Pincang

Jumat, 14 April 2023 20:46 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
Manchester United memiliki peluang untuk kembali menyodok tiga besar klasemen saat menghadapi Nottingham Forest pada pekan ke-31 Liga Inggris.

INDOSPORT.COM – Manchester United memiliki peluang untuk kembali menyodok tiga besar klasemen saat menghadapi Nottingham Forest pada pekan ke-31 Liga Inggris (Premier League), Minggu (16/04/23) pukul 23.00 WIB. Simak prediksinya berikut ini.

Dengan kompetisi Liga Inggris menyisakan delapan pekan lagi, Manchester United akan berjuang mati-matian mengamakan finis empat besar di klasemen akhir Liga Inggris 2022-2023.

Tim berjulukan Setan Merah tersebut saat ini menduduki peringkat keempat dengan raihan 56 poin, berkat 17 kemenangan, 5 imbang dan 9 kali kalah.

Menelan dua kekalahan dan sekali imbang di lima laga terakhir menempatkan Man United di situasi sulit dalam memperjuangkan tiket Liga Champions musim depan.

Bagaimana tidak, poin Man United saat ini sama dengan Newcastle yang ada di posisi ketiga, dan hanya unggul tiga angka dari Tottenam Hotspur di tempat kelima.

Baca Juga

Oleh karena itu, kemenangan di kandang Nottingham Forest sangatlah penting untuk mempertahankan posisi Man United tidak tergelincir jauh di akhir musim.

Masalahnya, Man United tengah diuji dengan situasi badai cedera yang alami sejumlah pemain serta hasil mengecewakan di laga terakhir.

Baca Juga

Tiga pemain dipastikan absen karena mengalami cedera. Terbaru, Lisandro Martinez, Raphael Varane,, Luke Shaw, dan Marcus Rashford menyusul Donny van de Beek dan Alejandro Garnacho.

Beruntung. Nottingham bukan lawan sulit untuk ditangani. Performa skuad Steve Cooper ini tengah jeblok dengan enam kali kalah dan tanpa kemenangan di 9 laga terakhirnya di Liga Inggris.

Mampukah skuat pincang Man United kali ini mengatasi Nottingham yang tak pernah gagal mencetak gol dalam 13 laga kandang terakhirnya di Liga Inggris musim ini?

Baca Juga

1. Prediksi Susunan Pemain:

Prediksi pertandingan antara Nottingham Forest vs Manchester United (Liga Inggris).

Nottingham Forest (3-4-2-1): Navas; Niakhate, Felipe, Worrall; Toffolo, Kouyate, Shelvey, Williams; Danilo, Gibbs-White; Johnson.

Pelatih: Steve Cooper.

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Malacia, Martinez, Varane, Wan-Bissaka; Fernandes, Casemiro; Sancho, Sabitzer, Antony; Martial.

Pelatih: Erik ten Hag.

Payer to Watch:

Brennan Johnson (Nottingham Forest): Penyerang 21 tahun tersebut  menjadi judu gedor andalan Nottinghamm Forest sejak kembali dari peminjaman di Lincoln City 2021 lalu.

Dia mencatat delapan gol dan dua assist di 30 penampilan bersama Nottingham Forest pada ajang Liga Inggris musim ini.

Sofascore mencatat Brennan Johnson rata-rata mendapatkan rating 6.8 dari penampilannya tersebut.

Dengan delapan gol musim ini, Johnson mencatat 7.32 Expected Goals (xG) darn frekuensi mencetak gol 312 menit tiap satu gol.

Meski masih terbilang rendah, namun Johnson mampu mencatatkan 1,6 shots per game dan mencatat 0.8 umpan kunci, dengan 3 peluang emas mampu diciptakan.

Baca Juga

Anthony Martial (Manchester United): Dengan absennya Marcus Rashford, maka laga Nottingham Forest vs Manchester United bisa menjadi ajang pembuktikan Anthony Martial yang terbuang musim ini.

Bisa dipahami. Anthony Martial memang kurang menunjukkan penampilannya bersama Manchester United musim ini, sejak kembali dari masa peminjaman di Sevilla.

Pemain berkebangsaan Prancis tersebut baru mengemas tujuh gol dan 3 assist dari 18 penampilan di semua kompetisi serta lebih sering absen karena cedera.

Baca Juga

Namun Martial diplot jadi penyerang tengah di laga Man United vs Sevilla dinihari tadi setelah Marcus R Rashford dipastikan absen cukup lama karena cedera.

Martial baru meremajakan tajinya saat dia menyumbang assist untuk gol kedua Marcel Sabitzer yang membawa Man United sempat unggul di babak pertama kontra Sevilla.

Assist ini menunjukkan kelas Martial. ESPN mencatat, dari hanya bermain 820 menit, Martial sudah mencetak atau memberi assist sejauh musim ini. Jadi, bisa dibilang dia mencetak gol/assist setiap 82 menit sekali.

Baca Juga

2. Statistik Nottingham dan Man United

Prediksi pertandingan antara Nottingham Forest vs Manchester United (Liga Inggris).

Head to head di Liga Inggris

Nottingham Forest menang: 1
Seri: 2
Manchester United menang: 8.

5 Pertemuan Terakhir

02/02/23 Man United 2-0 Forest
26/01/23 Forest 0-3 Man United
28/12/22 Man United 3-0 Forest
06/02/99 Forest 1-8 Man United
26/12/98 Man United 3-0 Forest .

5 Pertandingan Terakhir Nottingham Forest

11/03/23 Tottenham 3-1 Forest
18/03/23 Forest 1-2 Newcastle
01/04/23 Forest 1-1 Wolverhampton
05-04/23 Leeds 2-1 Forest
08-04/23 Aston Villa 2-0 Forest .

5 Pertandingan Terakhir Manchester United

19/03/23 Man United 3-1 Fulham
02/04/23 Newcastle 2-0 Man United
06/04/23 Man United 1-0 Brentford
08/04/23 Man United 2-0 Everton
14/04/23 Man United 2-2 Sevilla .

Prediksi INDOSPORT

Nottingham Forest

Manchester United

Imbang

Manchester UnitedPrediksiNottingham ForestLiga InggrisBerita Liga Inggris

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom