Timnas Indonesia U-22 Diminta Jaga Mental demi Medali Emas SEA Games 2023
INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-22 diminta untuk menaruh fokus dan meningkatkan mental dalam bertanding di ajang SEA Games 2023, Kamboja. Sebab memang skuat Garuda saat ini terbilang masih relatif muda.
Hal ini diutarakan oleh pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. Sebab memang bukan tanpa alasan bagi Indra Sjafri untuk menempa mental pemainnya.
Karena memang skuad Garuda Muda mendapat target yang cukup berat di ajang SEA Games 2023, Kamboja. Di mana Timnas Indonesia U-22 ditargetkan untuk meraih medali emas.
Timnas Indonesia U-22 sendiri saat ini memang sedang dalam pemusatan latihan di Jakarta. Sebanyak 36 pemain sedang ditempa Indra Sjafri selaku pelatih untuk berlaga di SEA Games 2023, Kamboja.
Dalam SEA Games kali ini memang Timnas Indonesia U-22 diharapkan bisa meraih medali emas. Sebab memang sudah lama Timnas Indonesia tidak meraih medali emas di ajang SEA Games.
Terakhir, Timnas Indonesia meraih medali emas SEA Games dalam edisi SEA Games tahun 1991 silam.
Sadar target ini cukup berat, Indra Sjafri selaku pelatih menggembleng skuat Garuda Muda. Selain mental Indra memang menilai ada beberapa hal yang harus dimiliki Timnas Indonesia U-22 demi bisa meraih medali emas.
“Yang jelas empat hal harus disiapkan, tidak hanya mental, tapi kemampuan sekilo taktikal yang setiap hari kita latihan. Lalu juga ada peningkatan fisik,” ucap Indra Sjafri.
1. Maintenance Mental Pemain Timnas Indonesia U-22
Selain itu Indra juga ingin menjaga mental para pemainnya. Di mana agar para pemain selalu bugar selama perhelatan SEA Games 2023.
“Kita harus menjaga mental mereka, terutama banyak pemain yang baru keluar dari kompetisi jangka panjang di Liga 1.”
“Jadi kita perlu penanganan khusus terhadap mereka bagaimana mereka bisa selalu bugar selama SEA Games nanti,” tukas Indra Sjafri.
Timnas Indonesia U-22 sendiri tergabung di grup A SEA Games 2023. Skuat Garuda Muda bakal bersaing dengan tuan rumah Kamboja, Filipina, Myanmar dan Timor Leste.
Perhelatan SEA Games sendiri berlangsung pada 5-17 Mei. Namun khusus cabang olahraga sepak bola akan dimulai lebih dulu pada 29 April 2023.