Prediksi Liga 1: Rans Nusantara FC vs Persib, Duel Kurcaci Lawan Raksasa
INDOSPORT.COM - Rans Nusantara FC akan menghadapi Persib Bandung dalam pertandingan kandang pekan ke-25 Liga 1 Indonesia 2022-2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (19/2/23).
Pertandingan yang rencananya akan digelar pukul 15.00 WIB ini diprediksi berlangsung ketat dan menarik karena Rans Nusantara FC dan Persib ingin bangkit serta mengamankan poin penuh.
Rans FC sendiri tak dapat meraih kemenangan dalam sembilan pertandingan terakhir di Liga 1 2022-2023, sehingga saat ini berada di dasar klasemen sementara.
Mereka dipastikan akan berusaha bangkit dan mengamankan poin, guna memperbaiki posisi di klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dan keluar dari zona merah
Persib Bandung sendiri datang ke Bogor ingin mengamankan poin penuh. Mereka tak ingin kehilangan poin lagi di Liga 1 2022-2023 lantaran saat ini sedang bersaing menjadi juara.
Hingga memasuki pekan ke-24 Liga 1 2022-2023, Persib berada di peringkat ketiga dengan raihan 46 poin. Sedangkan posisi kedua ditempati Persija Jakarta (47 poin) dan PSM Makassar di puncak klasemen (50 poin).
Sebelumnya, pada pekan ke-24 Liga 1 2022-2023, skuat Maung Bandung harus mengakui keunggulan tamunya PSM Makassar dengan skor 1-2.
Pasukan Luis Milla bakal berusaha untuk bangkit dan mengamankan poin sempurna. Apalagi, Persib Bandung bakal mendapat dukungan langsung dari Bobotoh pada laga tersebut.
Pertemuan terakhir Rans Nusantara FC dan Persib terjadi di putaran pertama Liga 1 2022-2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, 4 September silam.
Pada pertandingan tersebut, Persib berhasil menaklukkan Rans Nusantara FC dengan skor 2-1 berkat sumbangsih gol David da Silva dan Ciro Alves.
Sedangkan gol tunggal Rans Nusantara FC dicetak oleh mantan striker Persib, yakni Wander Luiz di babak kedua, saat memasuki menit ke-82.
Jika melihat klasemen dan catatan pertemuan sebelumnya, Persib lebih diunggulkan dari Rans FC, meski tidak dapat dijadikan patokan untuk pertandingan nanti.
Pasalnya, di dalam lapangan semuanya masih bisa terjadi, apakah Rans Nusantara FC bisa bangkit dan mengamankan poin penuh di kandang, atau Persib yang dapat meraih poin penuh untuk menjaga persaingan juara di Liga 1 2022-2023.
Prakiraan Pemain
Rans Nusantara FC (4-4-2): Wawan Hendrawan; Bayu Setiawan, Arif Satria, Agus Nova, Edo Febriansyah; Ade Suryana, Mitsuru Maruoka, Muhammad Tahir, Saddam Tenang; Romadona, Yanis Mbombo
Pelatih: Rodrigo Santana
Persib Bandung (3-4-3): Teja Paku Alam; Daisuke Sato, Victor Igbonefo, Rachmat Irianto; Henhen Herdiana, Ricky Kambuaya, Dedi Kusnandar, Marc Klok; Beckham Putra Nugraha, David da Silva, Ciro Alves
Pelatih: Luis Milla
1. Player to Watch
Mitsuru Maruoka (Rans Nusantara FC)
Gelandang berpaspor Jepang ini menjadi salah satu pemain andalan Rans Nusantara FC di Liga 1 2022-2023. Dia sudah tampil dalam 24 laga serta mengumpulkan 2.160 menit ingga memasuki pekan ke-24 Liga 1 2022-2023.
Selain itu, Maruoka juga sudah mengoleksi enam gol dan dua assist di Rans FC. Hal itu harus menjadi perhatian bagi skuat Maung Bandung pada pertandingan nanti.
Melihat catatan sebelumnya, Mitsuru Maruoka dipastikan bakal kembali menjadi andalan di lini tengah Rans Nusantara FC di pekan ke-25 Liga 1 2022-2023.
David da Silva (Persib Bandung)
Striker asal Brasil ini merupakan predator Persib mengingat David da Silva sudah mengoleksi 17 gol hingga memasuki pekan ke-24 Liga 1 2022-2023.
Jumlah gol yang dicetak oleh David da Silva, membuat pemain yang menggunakan nomor punggung 19 ini menjadi top skor sementara di Liga 1 2022-2023. Dia juga menyumbangkan lima assist bagi tim kebanggaan Bobotoh.
Pada pertandingan menghadapi PSM Makassar di pekan ke-24 Liga 1 2022-2023, David da Silva masuk sebagai pemain pengganti dan tak mencetak gol. Saat itu Persib juga harus mengakui keunggulan tim tamu 1-2.
Meski demikian, pada pertandingan menghadapi Rams Nusantara FC, David da Silva berpeluang untuk mengisi starting eleven. Pasalnya, skuat Maung Bandung ingin bangkit dan kembali meraih kemenangan.
2. Statistik Laga Rans FC vs Persib
Head to Head
Persib 2-1 Rans Nusantara FC (Liga 1 2022-2023)
5 Laga Terakhir Rans Nusantara FC
Barito Putera 4-1 Rans Nusantara FC
Rans Nusantara FC 1-2 Arema FC
Persija Jakarta 3-1 Rans Nusantara FC
PSM Makassar 3-1 Rans Nusantara FC
Rans Nusantara FC 4-4 Bali United
5 Laga Terakhir Persib Bandung
Persib Bandung 1-2 PSM Makassar
Bali United 1-1 Persib Bandung
Persib Bandung 2-0 PSS Sleman
PSIS Semarang 1-3 Persib Bandung
Persib Bandung 1-0 Borneo FC
Prediksi INDOSPORT
Rans FC menang: 30%
Imbang: 30%
Persib menang: 40%