x

Maroko vs Spanyol: Jeblok, Ferran Torres Akui Frustrasi Tersingkir dari Piala Dunia 2022

Rabu, 7 Desember 2022 17:45 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Pemain La Furia Roja, Ferran Torres, mengaku frustasi setelah tampil buruk dalam pertandingan 16 besar Piala Dunia 2022 antara Maroko vs Spanyol. (Foto: REUTERS/Hannah Mckay)

INDOSPORT.COM – Pemain La Furia Roja, Ferran Torres, mengaku frustasi setelah tampil buruk dalam pertandingan 16 besar Piala Dunia 2022 antara Maroko vs Spanyol.

Bermain di Education City Stadium Al Rayyan, Selasa (06/12/22) malam, Spanyol harus kalah dari Maroko, di babak adu penalti.

Pasalnya, dalam pertandingan waktu normal hingga babak pertambahan waktu, pertandingan antara Maroko vs Spanyol harus berakhir dengan skor 0-0.

Dijadikan sebagai starter oleh Luis Enrique, Ferran Torres tidak sanggup memberikan dampak yang signifikan bagi timnya.

Terbukti, hingga digantikan oleh Nico Williams pada menit ke-76, Ferran Torres tidak berhasil melakukan tembakan ke arah gawang Maroko.

Baca Juga

Walaupun Timnas Maroko bermain dengan bertahan, namun Ferran Torres tidak bisa menunjukkan kreativitasnya sebagai seorang winger.

Bahkan, melansir dari Whoscored, pemain berusia 22 tahun tersebut tercatat hanya mampu melakukan driblle sebanyak satu kali saja.

Baca Juga

Hal tersebut berbuntut dengan kekalahan yang dialami oleh tim nasional Spanyol dari Maroko, di babak adu penalti, dengan skor 3-0.

Padahal, melansir dari Fotmob, Ferran Torres mengaku bahwa Timnas Spanyol sudah melakukan latihan skema adu penalti.

Atas kegagalan La Furia Roja, julukan Timnas Spanyol, melaju ke babak perempat final Piala Dunia 2022, Ferran Torres mengaku frustasi.

Baca Juga

1. Ferran Torres Frustrasi

Ferran Torres saat pertandinga LaLiga Spanyol antara Barcelona vs Celta Vigo

Ferran Torres sendiri memulai debutnya bersama tim nasional Spanyol sejak September 2020 lalu, di era kepelatihan Luis Enrique.

Sebelumnya, Ferran juga pernah masuk dalam skuat Timnas Spanyol U-21 di bawah tangan dingin Luis de la Fuente, pada 2019.

Sebenarnya, winger berusia 22 tahun tersebut menampilkan permainan apik kala membela La Furia Roja menghadapi Kosta Rika di babak penyisihan grup E Piala Dunia 2022.

Mengingat, pada pertandingan tersebut, Ferran Torres menyumbangkan dua gol dalam kemenangan yang diraih Spanyol atas Kosta Rika, dengan skor 7-0.

Namun, nasib sial justru menghampiri Ferran Torres kala berhadapan dengan Maroko di pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2022, Selasa (06/12/22) malam.

Baca Juga

Hal tersebut membuat pemain Barcelona tersebut merasa frustasi dalam pertandingan tersebut. Mengingat, Spanyol lebih diunggulkan untuk menang atas Maroko.

“Kami frustrasi, karena kami lebih unggul, kami belum mampu mewujudkan peluang yang kami miliki, dan ada faktor eksternal yang tidak membantu kami,” ujar Ferran Torres.

Baca Juga

Bahkan, Ferran Torres mengaku jika pertahanan yang dimiliki oleh Maroko sangat baik. Sehingga, membuat Spanyol kesusahan dalam menembus pertahanan Singa Atlas, julukan Maroko.

“Kami memberikan segalanya dari menit pertama hingga 120,” tambah winger kelahiran Foios pada 29 Februari 2000 dikutip dari Fotmob.

“Kami belum sukses di depan gawang. Itu sulit, mereka mengunci diri, mereka bermain seperti itu, dan peluang yang kami miliki sama sekali tidak jelas,” pungkasnya.

Baca Juga

Sumber: Fotmob

SpanyolPiala DuniaMarokoPiala Dunia 2022Ferran TorresUpdate Piala Dunia 2022

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom