Hasil Liga 1: Dewa United vs Arema FC, Tandukan Evan Dimas Berbuah 3 Poin
INDOSPORT.COM - Berikut hasil Liga 1 2022-2023 antara Dewa United FC vs Arema FC. Singo Edan sukses meraih tiga poin berkat kemenangan 2-0.
Bertanding di Stadion Manahan Solo, Rabu (7/12/22), Arema FC sukses memenangkan laga atas Dewa United, lewat gol penalti Rizky Dwi Febrianto dan sundulan Evan Dimas.
Sejatinya, Dewa United maupun Arema FC sama-sama melancarkan serangan di awal babak pertama. Namun, upaya dari Tangsel Warriors belum membahayakan Singo Edan.
Sebaliknya, beberapa kali Arema FC menggempur pertahanan Dewa United yang dikomando oleh Risto Mitrevski.
Namun, petaka datang di menit ke-25. Kiper Dewa United, M. Natshir melanggar Dedik Setiawan di area terlarang, setelah striker Timnas Indonesia itu mendapat bola backpass.
Alhasil, wasit menunjuk titik putih alias sepak penalti untuk Singo Edan.
Rizky Dwi Febrianto maju sebagai eksekutor, yang akhirnya berhasil melesakkan bola ke gawang M. Natshir. Arema FC memimpin 1-0 atas Dewa United di babak pertama.
Tertinggal satu gol, Dewa United sejatinya masih bisa mempersulit Arema FC. Hanya saja tak ada gol tambahan yang tercipta hingga peluit berbunyi. Skor 1-0 bertahan.
Memasuki babak kedua, Arema semakin percaya diri setelah mendapat suntikan semangat dan taktik tambahan dari pelatih Javier Roca. Sejak menit awal, mereka sudah ngegas.
Theo Numberi melakukan tendangan voli dan mengarah langsung ke gawang Arema FC, bola jatuh dalam pelukan kiper Adilson Maringa. Pertandingan babak kedua mulai panas.
1. Jalannya Babak Kedua
Sepuluh menit jalannya babak kedua, baik Dewa United maupun Arema FC sama-sama melancarkan serangan agresif. Sergio Silva susah payah menjaga pertahanan Singo Edan.
Tendangan bebas dari Majed Osman menuju Risto Mitrevski, masih bisa diamankan Maringa. Namun serangan balik cepat dari Arema FC, Jayus Hariono justru terjebak offside.
Sepuluh menit berikutnya, baik Tangsel Warriors maupun Singo Edan sama-sama kesulitan menembus sepertiga akhir lini pertahanan lawan.
Javier Roca akhirnya merotasi lini depan Arema FC dengan memasukkan Hanis Saghara dan Irsyad Maulana, dengan harapan bisa memecah kebuntuan lini depan Singdo Edan.
Benar saja, berkat akselerasi dari Hanis, bola dicongkel Irsyad ke depan gawang, dan ditutup dengan heading apik dari Evan Dimas. Arema memimpin 2-0 atas Dewa United.
Peluang emas dari Mitrevski lewat tendangan bebas di menit ke-75, tetapi bola meleset tipis dari gawang Singo Edan.
Lima menit berselang, crossing dari Irsyad menuju telak gawang Dewa United, tetapi bola jatuh di pelukan M. Natshir.
Javier Roca masih coba mengutak-atik formasi dengan memasukkan Gian Zola dan Arkhan Fikri, hanya saja tak ada gol tambahan yang tercipta. Skor akhir 2-0 untuk kemenangan Arema FC atas Dewa United.
Susunan Pemain:
Dewa United (4-3-3): M.Natshir (GK); Dias Angga Putra, Risto Mitrevski, Muhammad Zaenuri, Jajang Sukmara; Lucas Ramos, Majed Osman, Theo Numberi; Rangga Muslim, Karim Rossi, Feby Eka Putra | Pelatih: Nil Maizar.
Arema FC (4-3-3): Adilson Maringa (GK); Rizky Dwi Febrianto, Sergio Silva, Bagas Adi Nugroho, Johan Alfarizi; Jayus Hariono, Evan Dimas, Renshi Yamaguchi; Ilham Udin, Dedik Setiawan, Adam Alis | Pelatih: Javier Roca.