x

Menang Telak Atas Persita di Uji Coba, Pelatih Dewa United Sanjung Eks Striker Liga Inggris

Sabtu, 19 November 2022 19:13 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Juni Adi
Uji coba Persita vs Bhayangkara FC. (Foto: Persita)

INDOSPORT.COM - Dewa United menang telak dengan skor 3-1 atas Persita Tangerang di laga uji coba saat Liga 1 mengalami jeda, Jumat (18/11/22) di Indomilk Arena, Tangerang.

Itu jadi kemenangan kedua secara beruntun tim Tangsel Warrior atas tim Liga 1.

Dewa United sudah unggul 2-0 di babak pertama. Striker asing, Karim Rossi sukses mencetak gol saat laga baru berjalan tujuh menit. Setelahnya, nama yang sama memperbesar keunggulan pada menit ke-39.

Di babak kedua, tempo permainan meningkat. Lagi-lagi Karim Rossi tunjukan ketajamannya dengan lesakan gol ketiga atau hattrick pada menit ke-56.

Persita sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-68 melalui eksekusi penalti Ramiro Fergonzi. Tapi, skor 1-3 tetap bertahan untuk kemenangan Dewa United. 

Baca Juga

Pelatih Dewa United, Nilmaizar mengaku puas dengan progres yang ditunjukan anak asuhnya. Ini merupakan kemenangan kedua secara beruntun atas tim Liga 1 di laga uji coba, setelah sebelumnya kalahkan RANS Nusantara FC dengan skor 1-0.  

"Yang penting secara progres sudah mulai kelihatan ada perbaikan. Kami tinggal matangkan lagi, apabila kompetisi dimulai akhir bulan ini, baik dari sisi bertahan, menyerang dan transisi," ujarnya.

Baca Juga

Juru taktik 52 tahun itu menegaskan para pemain Dewa United sudah sangat siap berkompetisi. Mereka rutin latihan, meski Liga 1 2022 distop dua bulan terakhir pasca kejadian di Malang.

"Secara umum baik fisik, mental dan taktikal kami harus siap karena kemarin kami tidak libur. Kami tetap latihan, jadi saya rasa pemain siap dan tinggal mematangkan dan perbaiki apa yang kurang," jelas Nil.

Lebih lanjut, Nilmaizar juga memuji penampilan Karim Rossi di laga lawan Persita kemarin sore. Eks klub Inggris, Stoke City itu dinilai makin percaya diri dan ada saat dibutuhkan tim.

Baca Juga

"Karim luar biasa, ketika dibutuhkan dia ada, ketika ada momen dia bisa cetak gol, itu hal yang bagus," tuntasnya.


1. Dewa United Terus Berlatih

Skuat Dewa United. (Foto: Dewa United)

Skuad Dewa United menutup agenda pekan ini dengan menjalani latihan bersama dengan tim Dewa United U-20 hari Sabtu (19/11/22) pagi.

Selama distopnya Liga 1 2022 pasca kejadian di Stadion Kanjuruhan, Malang, Dewa United terus berlatih. Para pemain hanya dapat jatah libur selama Sabtu dan Minggu.

Baca Juga

Nilmaizar ingin lalukan evaluasi karena Dewa United belum tampil konsisten di Liga 1 2022.

Tim peralihan Martapura FC itu baru kumpulkan 12 poin dengan catatan kebobolan 20 gol, serta hanya 11 kali mencetak gol ke gawang lawan.

Dari 11 laga Liga 1 2022, Dewa United baru catatkan tiga kemenangan. Tim promosi itu telan lima kekalahan dan raih tiga kali hasil imbang serta tempati peringkat ke-12 klasemen sementara.

Baca Juga

Skuad Dewa United akan kembali jalani latihan pada Senin (14/11/22). Nilmaizar akan kembali agendakan laga uji coba pada akhir pekan untuk melihat perkembangan Rangga Muslim dkk.

Persita TangerangLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Dewa United FC

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom