Kena Mental Duluan, Shin Tae-yong Kecewa Timnas Indonesia U-20 Dibantai Prancis
INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-20 menelan kekalahan telak 0-6 dari Prancis dalam laga uji coba di Pinatar Arena Football Center, Murcia, Spanyol, Kamis (18/11/22). Itulah kekalahan perdana mereka saat TC di Negeri Matador.
Timnas U-20 masing-masing kebobolan tiga gol di babak pertama dan tiga lain di babak kedua. Pelatih Shin Tae-yong menyebut beberapa poin yang menjadi penyebab kekalahan.
Dia menyoroti mental para pemain. Ronaldo Kwateh dkk. disebut sudah tidak percaya diri duluan sebelum beraksi lantaran silau dengan nama besar Prancis.
Padahal, menurut Shin Tae-yong, pemain timnas U-20 punya kemampuan yang bagus dan bisa mengimbangi jika bermain dengan penuh percaya diri.
"Pemain kami takut kalau lawan tim lebih baik dan kuat. Pikiran seperti itu harus dibuang. Kami ingin mereka jangan takut duluan dan harus kuat mental jika melawan tim yang kuat serta kualitasnya di atas," ujar Shin Tae-yong.
"Kemampuan pemain sebenarnya bagus, namun karena takut duluan sebelum bermain jadi melakukan kesalahan dan tidak bisa menampilkan permainan terbaik," jelasnya.
Faktor berikutnya adalah kondisi pemain masih belum top perform karena kelelahan karena baru tiba di Spanyol usai menyelesaikan TC di Turki.
Sebelum ke Spanyol, timnas Indonesia U-20 harus transit dulu di Wina, Austria. Rombongan keberangkatan dibagi dalam dua kelompok, sehingga tim baru melaksanakan sekali latihan pada Rabu (16/11/22).
Tapi, hal itu tak bisa dijadikan alasan untuk pembelaan atas kekalahan telak dari Prancis U-20 dan akan tetap jadi evaluasi tim pelatih.
"Usai TC di Turki, kami beranjak ke Spanyol, jadi kondisi mereka belum pulih karena kelelahan. Para pemain belum bisa memberikan kemampuan terbaik di laga ini. Saya agak kecewa," kata Shin Tae-yong.
"Tentu ada evaluasi untuk tim karena di pertandingan tadi kami banyak melakukan kesalahan, itulah alasan kami kemasukan begitu banyak gol," imbuhnya.
1. Berikutnya, Slovakia!
Saat melawan Prancis U-20, 11 pemain yang jadi starter yaitu Cahya Supriyadi (kiper), Justin Hubner, Frenky Missa, Muhammad Ferarri, Muhammad Dzaki, Ivan Jenner, Arkhan Fikri, Zanadin Fariz, Marselino Ferdinan, Ronaldo Kwateh, dan Hokky Caraka.
Di babak kedua, Shin Tae-yong melakukan banyak pergantian, bahkan kiper sampai tiga kali karena Daffa Fasya yang notabene kiper kedua mengalami cedera.
Setelah digulung Prancis U-20, Indonesia dijadwalkan menjalani laga uji coba melawan Slovakia U-20 pada Sabtu (19/11/22). Lawan kedua ini juga merupakan salah satu tim yang sudah lolos ke Piala Dunia U-20 2023.
Pemusatan latihan di Turki dan Spanyol adalah persiapan untuk Piala Asia dan Piala Dunia U-20 tahun depan. Indonesia berstatus tuan rumah Piala Dunia U-20.
Ada 37 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk ikut pemusatan latihan Timnas U-20 kali ini. Tapi, hanya akan ada 23-26 nama yang didaftarkan saat Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20.
Ada dua pemain calon naturalisasi yang juga ikut TC Timnas U-20 di Turki dan Spanyol. Mereka adalah Ivar Jenner dan Justin Hubner yang masing-masing bermain di Liga Belanda dan Liga Inggris kelompok umur.