Liga 1: Fokus pada Tugas, Pelatih Portugal Enggan Pikirkan Hal Lain di Persik Kediri
INDOSPORT.COM - Divaldo Alves memilih untuk memusatkan fokus pada tugas utamanya sebagai pelatih Persik Kediri, di tengah masih vakumnya kompetisi Liga 1 Indonesia 2022/23.
Meski kompetisi Liga 1 sedang vakum, namun Divaldo Alves memang punya tugas berat untuk terus melakukan progres terhadap anak asuhnya. Kendati di sisi lain, dia tak tahu kapan kompetisi bergulir kembali.
Upaya itu lantas dilakukan dengan mengumpulkan kembali pemain untuk menjalani program latihan di Kediri, mulai Rabu (9/11/22) lalu.
"Saya fokus saja untuk mempersiapkan tim dalam latihan. Untuk hal-hal lain, tidak perlu dipikirkan," ujar Divaldo Alves usai memimpin sesi latihan tim, Selasa (15/11/22).
Hal-hal lain itu berada di luar teknis. Yaitu adanya opsi melanjutkan Liga 1 dengan sistem bubble, sebagaimana ketika pandemi pada musim 2021/2022 lalu.
Atau opsi tetap melanjutkan kompetisi sesuai dengan regulasi, yaitu tetap dengan sistem home and away.
"Ya, saya sudah mendengar soal kabar-kabar yang kalian sebut itu. Tapi saya tidak bisa berkomentar lebih banyak," ungkap Divaldo.
"Yang bisa saya lakukan adalah menyiapkan tim Persik sebaik mungkin dalam latihan," pelatih kebangsaan Portugal itu menambahkan.
Kendati demikian, dia tetap berharap agar lanjutan kompetisi Liga 1 bisa segera menemui kejelasan perihal kapan waktu dimulainya kembali.
"Ya mudah-mudahan ada kejelasan soal kompetisi. Biar persiapan tim semakin baik," tambah eks Pelatih Persijap Jepara itu.
1. Ingin Tim Komplit
Divaldo Alves juga tengah menunggu kelengkapan skuadnya dalam waktu dekat. Dia ingin semua pemain berkumpul di Kediri.
Sejak dimulai pada Rabu (9/11/22) lalu, program latihan Tim Macan Putih memang belum bisa diikuti oleh seluruh pemain.
"Ya semoga secepatnya mereka bisa segera kembali kesini. Saya juga ingin melihat progres beberapa pemain muda," beber Divaldo.
Sehubungan dengan itu, pihak Divaldo Alves juga belum bisa menjabarkan perihal rencana Persik Kediri dalam waktu dekat.
Termasuk dengan mematok agenda laga uji coba bagi Renan Silva dkk, sepanjang menjalani latihan di tengah vakumnya kompetisi Liga 1.