x

Trent Alexander-Arnold Dicoret Timnas Inggris, Jurgen Klopp Geleng-geleng Kepala

Selasa, 27 September 2022 21:10 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, ternyata sempat bingung mengapa anak asuhnya, Trent Alexander-Arnold, dicoret dari skuad Timnas Inggris.

INDOSPORT.COM – Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, ternyata sempat bingung mengapa anak asuhnya, Trent Alexander-Arnold, dicoret dari skuad Timnas Inggris.

Sudah bukan rahasia lagi sebenarnya bahwa Timnas Inggris tengah pesakitan di enam laga terakhir.

Baca Juga

Bagaimana tidak? Inggris sendiri dipandang sebagai salah satu negara yang difavoritkan memenangkan Piala Dunia 2022 nantinya. Akan tetapi, ada satu hal tak sedap yang menghampiri kubu The Three Lions.

Hal tak menyedapkan tersebut adalah Bukayo Saka cs gagal meraih satu pun kemenangan dalam enam laga terakhir yang sudah dilalui mereka.

Ya, skuad besutan Gareth Southgate itu hanya mencatatkan 3 kali imbang dan 3 kali kalah di 6 pertandingan UEFA Nations League mereka.

Baca Juga

Alhasil, Inggris harus kehilangan tempatnya di Liga A dan bakal main di Liga B pada UEFA Nations League edisi mendatang.

Jebloknya Timnas Inggris ini juga diperburuk dengan betapa mandulnya lini serang The Three Lions dalam lima laga terakhir yang mana mereka hanya mampu mencetak satu gol saja.

Sementara itu, bapuknya Inggris juga ditambah di lini belakang mereka sebab bek bernama Harry Maguire dan kiper bernama Nick Pope membuat blunder fatal sehingga mereka harus kebobolan tiga gol kontra Jerman.

Baca Juga

Selain itu, ada satu hal menarik di balik pertandingan tersebut, yaitu tidak adanya nama Trent Alexander-Arnold dalam skuad Inggris.

Usut punya usut, Trent Alexander-Arnold ternyata sempat dicoret dari Timnas Inggris pada 2021 lalu yang membuat Jurgen Klopp sebagai pelatihnya di Liverpool kebingungan.


1. Sempat Buat Klopp Bingung

Juergen Klopp, pelatih Liverpool. Foto: REUTERS-Peter Powell

Dilansir dari The Mirror, dicoretnya Trent Alexander-Arnold dari skuad Inggris untuk menghadapi Jerman di UEFA Nations League tidak diragukan lagi akan membuat Jurgen Klopp geleng-geleng kepala.

Trent Alexander-Arnold bahkan tidak masuk dalam bangku cadangan yang berisi 12 pemain pada laga kontra Jerman dan tempatnya di Piala Dunia sekarang diragukan.

Baca Juga

Itu tampak aneh bagi seorang pemain yang telah memenangkan segalanya di level klub dan dinobatkan sebagai bek kanan terbaik di dunia dua tahun lalu.

Dicoretnya Alexander-Arnold telah membuat banyak pundit dan penggemar bingung dan pendapat Klopp tentang masalah ini bakal menarik.

Pasalnya, pemain  berbakatnya itu sempat dicoret dari skuad Gareth Southgate pada April 2021 lalu dan bos Liverpool itu mengakui dia 'tidak bisa memahami' keputusan tersebut.

Baca Juga

"Saya sendiri seorang manajer, saya membuat keputusan setiap hari, setiap akhir pekan, setiap pertengahan pekan tentang pemilihan tim dan pemilihan skuad," kata Klopp tahun lalu, "Kami selalu membuat keputusan yang mungkin tidak dipahami orang lain.”

“Saya menghormati bahwa Gareth membuat keputusannya sendiri, tentu saja, tetapi saya tidak memahaminya karena Trent Alexander-Arnold setidaknya berada (bersinar) pada dua musim terakhir,”

“Izinkan saya mengatakan musim sebelumnya dan musim sebelumnya lagi, sebagai bek kanan di dunia sepak bola yang menonjol.”

Baca Juga

“Itu adalah fakta dan di usia yang luar biasa muda. Saya tidak masalah jika pemain saya mendapat kritik.”

“Mereka bisa mendapatkannya dari saya, mereka bisa mendapatkannya dari orang lain, tapi itulah kebenarannya. Dia adalah (salah satu) bek kanan yang menonjol di dunia sepak bola,"

Klopp juga menambahkan sebenarnya keputusan tersebut juga terserah racikan strategi Southgate mengingat Inggris juga mempunyai banyak bek kanan ciamik, seperti Kyle Walker, Reece James, dan Kieran Trippier.

Baca Juga

Namun, pelatih asal Jerman itu juga mengatakan jika ingin menghadapi tim yang bertahan secara dalam, ia harus memasang anak asuhnya tersebut.

“Jika Anda ingin bermain melawan tim bertahan yang dalam, tentu saja, umpan silang dan umpan Trent, saya tidak tahu siapa pun yang bisa melakukan itu seperti dia. Dia bertahan di level yang sangat tinggi untuk kami," tandas Klopp.


2. Southgate Jelaskan Pencoretan Alexander Arnold dari Skuad

Trent Alexander-Arnold

Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, beri pembelaan mengapa tidak memasukkan Trent Alexander-Arnold ke skuad melawan Jerman di UEFA Nations League.

Timnas Inggris bisa dibilang tengah jadi pesakitan dalam enam laga terakhir yang dijalaninya.

Bagaimana tidak? Inggris sendiri merupakan salah satu negara yang difavoritkan memenangkan Piala Dunia 2022 mendatang, tetapi ada satu hal tak sedap yang menghantui The Three Lions.

Hal tersebut adalah Harry Kane cs gagal meraih satu pun kemenangan dalam enam laga terakhir yang dilakoni mereka.

Ya, tim Inggris asuhan Gareth Southgate tersebut meraih catatan tiga kali imbang dan tiga kali kalah di enam pertandingan UEFA Nations League mereka.

Baca selengkapnya: UEFA Nations League: Coret Trent Alexander-Arnold dari Skuad Inggris, Ini Penjelasan Southgate

InggrisJurgen KloppBola InternasionalTrent Alexander-Arnold

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom