x

Usai Piala Dunia, Cristiano Ronaldo Ingin Gas Terus Sampai Euro 2024

Rabu, 21 September 2022 17:29 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Selebrasi Cristiano Ronaldo usai mencetak gol di laga Arsenal vs Manchester United (23/04/22). (Foto: REUTERS/David Klein)

INDOSPORT.COM - Kapten Timnas Portugal Cristiano Ronaldo menyatakan tak akan pensiun dari tugas internasionalnya setelah Piala Dunia 2022.

Ia masih ingin berkompetisi di Euro 2024. Bintang Manchester United itu mengatakan jalan kariernya belum berakhir saat berbicara di acara Federasi Sepak Bola Portugal (FPF).

Baca Juga

“Saya bangga menerima penghargaan sebesar ini,” kata Ronaldo, dikutip dari ESPN.

“Saya tak pernah berpikir suatu hari akan bisa meraihnya. Saya berterima kasih kepada semua orang yang berperan penting dalam karier saya,” lanjutnya.

“Ini adalah jalan yang panjang, tapi saya ingin bilang bahwa itu belum berakhir.”

Baca Juga

Sejak debut di Timnas Portugal pada 2003 silam, Ronaldo telah mencetak 117 gol di 189 laga internasional, melampaui rekor striker Iran Ali Daei sebelumnya.

Pemenang Ballon d’Or lima kali tersebut juga membawa Portugal menjadi juara Euro 2016 dan Nations League 2019.

Baca Juga

“Saya berharap menjadi bagian Federasi untuk beberapa tahun ke depan. Saya masih merasa termotivasi, ambisi saya tinggi.”

“Saya berada di dalam tim bersama anak-anak muda. Saya ingin menjadi bagian Piala Dunia dan Euro juga,” tambahnya.


1. Main Sampai Jadi 'Bangkai

Cristiano Ronaldo melepas ban kaptennya di laga Euro 2020 Belgia vs Portugal.

Ronaldo akan bergabung ke Timnas Portugal untuk berlaga di pertandingan Nations League melawan Republik Ceko dan Spanyol.

Ia mengaku sangat bahagia bisa menambah satu penghargaan tersebut ke koleksi trofinya.

Baca Juga

“Saya senang. Saya sudah kangen menerima penghargaan. Dengan bangga saya melihat orang-orang yang bermain dengan saya, dengan siapa saya akan bermain."

Pemain berusia 37 tahun tersebut bahkan sempat bercanda terkait kariernya yang panjang itu.

“Diogo (Dalot) bahkan bercanda ke saya, ‘Kamu bermain dengan semua orang, sampai kamu jadi bangkai’, dan itu benar,” selorohnya.

Baca Juga

Dengan usianya, banyak yang berspekulasi Piala Dunia kapankah yang akan menjadi turnamen besar terakhirnya.

Namun dengan keinginannya untuk terus bermain, tampaknya Ronaldo bisa mencatatkan 200 laga bersama Portugal.

Gelandang Portugal dan Manchester United, Bruno Fernandes, juga mendukung Ronaldo untuk terus menciptakan rekor di karier internasionalnya.

"Siapa pun yang percaya bahwa dia tidak ingin berada di Kejuaraan Eropa itu, tidak mengenalnya," kata Fernandes.

Baca Juga

“Kami tahu betul ketahanan, selera, dan ambisi yang telah dia tunjukkan selama bertahun-tahun. Ini bukan hal baru. Kami tahu bahwa Cristiano ingin mencapai hal-hal yang belum pernah dicapai orang lain.”

Ronaldo yang mencetak 24 gol di 38 pertandingan di semua kompetisi Manchester United musim lalu, masuk ke dalam daftar 30 nominee Ballon d’Or bulan lalu.


2. Demi Bela Cristiano Ronaldo, Bruno Fernandes Rela Bongkar Boroknya Sendiri di Manchester United

Brentford vs Man United, Reaksi Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes usai Kalah di Liga Inggris REUTERS-David Klein

Bruno Fernandes, gelandang Manchester United, melancarkan pembelaan atas hujan kritik yang belakangan membanjiri rekan setimnya, Cristiano Ronaldo.

Performa Ronaldo bersama MU memang kerap disorot, akibat tampil kurang memuaskan di awal perjalanan musim 2022/23.

CR7 sejauh ini baru bisa mencetak satu gol, dari total delapan kali kesempatan bermain mengisi lini depan Setan Merah.

Satu-satunya gol torehan Ronaldo tercipta saat ia menjalani penampilannya yang ke-8, yakni dalam matchday kedua Grup E Liga Europa kontra Sheriff Tiraspol.

Tujuh penampilan sebelumnya, megabintang Portugal itu secara beruntun selalu gagal mencatatkan namanya di papan skor.

Baca selengkapnya
Manchester UnitedCristiano RonaldoPortugalLiga InggrisBruno Fernandes

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom