x

Liga Champions: Jelang Lawan Ajax Amsterdam, Liverpool Kembali Minus Pemain Kuncinya

Selasa, 13 September 2022 01:21 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Ilham Oktafian
Andrew Robertson dikabarkan bakal melewatkan pertandingan antara Liverpool vs Ajax Amsterdam di Liga Champions 2022/23. (Foto: REUTERS/Phil Noble)

INDOSPORT.COM – Liverpool dikabarkan harus kembali kehilangan pemain andalannya, Andrew Robertson, sebelum melawan Ajax Amsterdam di Liga Champions 2022/2023.

Diketahui bahwa pelaksanaan Liga Champions 2022/2023 akan tetap digelar, meski seluruh klub dari Liga Inggris tengah berkabung atas wafatnya Ratu Elizabeth II.

Baca Juga

Meskipun masih belum diketahui apakah pelaksanaan laga di Inggris bakal ditiadakan atau tidak. Pastinya, Liverpool harus berhadapan kembali dengan badai cedera.

Sejak pekan pertama Liga Inggris 2022/2023 dimulai, Liverpool harus memulai pertandingan tanpa kekuatan penuh.

Sejumlah pemainnya dikabarkan mengalami cedera, di mana turut membuat performa The Reds ikut menurun.

Baca Juga

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp juga tak dapat menghindari badai cedera yang menimpa para pemainnya.

Kabar buruk akan cedera yang menimpa para pemainnya, kini menjadi jauh lebih parah setelah Andrew Robertson diyakini bakal absen di pertandingan mendatang.

Sebagai pemain andalan, tentu kehilangan Robertson bakal menjadi pukulan telak bagi pelatih asal Jerman tersebut.

Baca Juga

Pasalnya, sejak catatan buruk yang terus diperoleh Liverpool, seruan untuk memecat Jurgen Klopp sempat menjadi pembicaraan panas di sosial media.

Kini, jelang menghadapi pertandingan lanjutan melawan Ajax Amsterdam di Liga Champions 2022/2023, Jurgen Klopp kembali dipusingkan dengan pengganti Robertson.


1. Kehilangan Besar bagi Liverpool

Andrew Robertson dalam laga Liverpool vs Southampton

Melansir dari Caught Offside, Robertson telah menjadi pemain kunci di setiap pertandingan Liverpool bersama Jurgen Klopp.

Meskipun menjadi bagian dari tim saat menelan kekalahan telak 4-1 dari Napoli, pemain asal Skotlandia itu merupakan kekuatan besar The Reds.

Baca Juga

Padahal, Robertson diharapkan turut ambil bagian guna membalaskan dendam, ketika melakoni laga melawan Ajax nanti.

Berdasarkan dengan laporan tersebut, Andrew Robertson, dikabarkan memiliki masalah dengan lutut kirinya.

Karena bakal menepi, Kostas Tsimikas dipercaya memiliki peluang untuk menggantikan Robertson di pertandingan kontra Ajax minggu ini.

Baca Juga

Selain Robertson, Alex Oxlade-Chamberlain, Naby Keita, Henderson, Konate, Curtis Jones, hingga Caoimhin Kelleher saat ini dikabarkan semuanya berada di pinggir lapangan.

Kendati demikian, Thiago Alcantara dikabarkan telah memulai latihan bersama Liverpool dan dipercaya bakal siap diturunkan meski baru saja pulih dari cederanya.

Baca Juga

Kabar ini tentu memberikan pukulan telak bagi Liverpool, setelah memulai musim yang begitu sulit.

Bahkan, bukan tidak mungkin jika posisi Jurgen Klopp sebagai pelatih The Reds turut dijadikan pertaruhan.


2. Keputusan Keliru Liverpool di Bursa Transfer

Hasil pertandingan Liga Inggris antara Everton vs Liverpool yang berakhir imbang 0-0, Sabtu (03/09/22). Foto: Reuters/Jason Cairnduff

Ada kekeliruan pada bursa transfer di balik bapuknya klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool dengan melepas Neco Williams ke Notthingham Forest.

Kekeliruan yang dilakukan Liverpool lainnya mungkin bisa jadi menjual Sadio Mane ke Bayern Munchen pada bursa transfer musim panas ini.

Seperti yang diketahui, Liverpool sempat terseok-seok di tiga laga awal musim baru Liga Inggris 2022/2023.

Liverpool bermain imbang kontra Fulham 2-2, Crystal Palace 1-1, dan diremukkan Manchester United dengan skor tipis 2-1.

Meski demikian, The Reds akhirnya bangkit dengan menghajar Bournemouth secara membabi buta dengan skor 9-0 di laga keempat Liga Inggris.

Baca selengkapnya: Ada Keputusan Keliru pada Bursa Transfer di Balik Bapuknya Liverpool, Bukan Hanya Jual Sadio Mane!

LiverpoolLiga ChampionsAjax AmsterdamAndrew Robertson

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom