x

Tak Cuma Tanganga, AC Milan Bidik Bintang Terpinggirkan Tottenham Hotspur Lainnya

Jumat, 22 Juli 2022 04:50 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Japhet Tanganga berusaha mencari ruang untuk mengoper bola dalam pertandingan Piala FA antara Southampton vs Tottenham Hotspur, Sabtu (25/01/20) malam WIB.

INDOSPORT.COM – AC Milan tak hanya mendiskusikan transfer Japhet Tanganga semata saat bertemu perwakilan Tottenham Hotspur.

Usut punya usut, klub yang dijuluki Rossoneri itu juga membicarakan mengenai kemungkinan transfer penggawa Tottenham Hotspur bernama Pape Matar Sarr.

Baca Juga

Belakangan pihak AC Milan dan Tottenham mengadakan pertemuan, di mana Fabio Paratici selaku Direktur Olahraga Spurs berkunjung ke kota Milan.

Di Milan, mantan Direktur Olahraga Juventus itu bertemu dengan dua petinggi AC Milan, yakni Paolo Maldini dan Frederic Massara.

Semula, pertemuan ini untuk membahas transfer Japhet Tanganga yang dijadikan opsi oleh AC Milan untuk lini belakangnya.

Baca Juga

Tanganga menjadi target AC Milan untuk menggantikan Alessio Romagnoli yang pergi secara gratis di akhir musim ini.

AC Milan sendiri memang tengah mencari bek usai gagal memboyong Sven Botman yang lebih memilih bergabung Newcastle United.

Karenanya AC Milan berencana mendapatkan tanda tangan Tanganga dengan peminjaman yang disertai opsi pembelian secara permanen.

Baca Juga

Selain membahas transfer Tanganga, rupanya AC Milan juga menyasar pemain terpinggirkan Tottenham lainnya.

Pemain tersebut adalah Pape Matar Sarr yang disebut-sebut tak masuk dalam skema Antonio Conte di Tottenham Hotspur musim depan.


1. Pengganti Kessie

Klub papan atas Liga Inggris, Tottenham Hotspur, baru saja meresmikan kedatangan pemain anyar asal Senegal, Pape Matar Sarr.

Dinukil dari Football Italia, dalam pertemuannya dengan Paratici, AC Milan menanyakan kemungkinan transfer Pape Matar Sarr.

AC Milan ingin menjadikan gelandang berusia 19 tahun ini sebagai pengganti Franck Kessie, yang juga pergi secara gratis di akhir musim lalu.

Baca Juga

Matar Sarr dianggap sebagai pembelian jitu mengingat kiprahnya musim lalu saat dipinjamkan oleh Tottenham ke FC Metz.

Dalam masa peminjamannya di FC Metz musim lalu, Matar Sarr mampu mencatatkan 34 penampilan dengan sumbangan satu gol dan tiga assist.

Kemampuannya sebagai gelandang tengah dirasa sebagai opsi yang tepat untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Franck Kessie.

Baca Juga

Namun untuk memboyong Matar Sarr, AC Milan hanya bisa mengajukan opsi pinjaman saja tanpa adanya klausul pembelian.

Pasalnya, Tottenham Hotspur masih berharap pada jasa pemain mudanya itu yang diboyong dengan harga 16 juta euro pada musim panas 2021.


2. Bintang AS Roma Ingin ke AC Milan

Selebrasi gol Jordan Veretout di laga AS Roma vs Cagliari.

Gelandang AS Roma, Jordan Veretout rupanya enggan dilego ke Olympique Marseille. Veretout rupanya memprioritaskan untuk tetap tinggal di Liga Italia (Serie A).

Ia pun menunjuk AC Milan. Bagi Veretout, Tim Merah Hitam punya nilai plus. Di samping itu, fakta bahwa I Rossoneri masih mencari pengganti Franck Kessie juga membuatnya memilih AC Milan.

Baca selengkapnya: Ogah Ditendang ke Olympique Marseille, Bintang AS Roma Hanya Mau Pindah ke AC Milan

Bursa TransferAC MilanTottenham HotspurOne FootballJaphet Tanganga

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom