x

Liga Inggris: Perih! Kiper Chelsea Samakan Erling Haaland dengan Bintang Gagal Liverpool

Jumat, 15 Juli 2022 10:28 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Subhan Wirawan
Kiper Chelsea, Edouard Mendy tidak gentar dengan kedatangan Erling Braut Haaland ke Liga Inggris (Premier League), bahkan dirinya menyamakan pemain Norwegia tersebut seperti striker gagal Liverpol.

INDOSPORT.COM – Kiper Chelsea, Edouard Mendy mengaku tak gentar dengan kedatangan Erling Haaland ke Liga Inggris (Premier League), bahkan dirinya menyamakan pemain Norwegia tersebut seperti salah satu striker gagal milik Liverpol.

Pada bursa transfer musim panas ini, sang juara bertahan Liga Inggis Manchester City berhasil mendatangkan Erling Haaland dari Borussia Dortmund dengan mahar 60 juta euro (Rp 903 miliar).

Baca Juga

Erling Haaland menandatangani kontrak dengan durasi lima tahun Bersama Manchester City, berarti dirinya akan membela The Citizens hingga 2027 mendatang.

Tim yang bermarkas di Etihad Stadium tersebut mendatangkan Haaland bukan tanpa alasan, pasalnya mereka sedang mencari striker murni yang haus gol.

Pada musim 2021/22 lalu, Erling Haaland mampu mengemas 22 gol dan delapan assist Bersama Borussia Dortmund di Liga Jerman.

Baca Juga

Dirinya terpaut 13 gol dengan pencetak gol terbanyak Liga Jerman, Robert Lewandowski, yang merupakan penyerang andalan dari Bayern Munchen.

Meski begitu, pemain kebangsaan Norwegia tersebut merupakan salah satu striker berbahaya yang memiliki keunggulan dalam kecepatan berlari, serta umurnya baru menginjak 21 tahun.

Anak dari Alf-Inge Haaland tersebut juga berhasil mempersembahkan satu gelar Piala Jerman 2020/21 kepada Die Borussien.

Baca Juga

Selain itu, Erling Haaland yang lahir pada 21 Juli 2000 di Leeds tersebut juga berhasil meraih penghargaan sebagai pemain terbaik Liga Jerman musim 2021/22.

Meski memiliki sederet prestasi dan catatan impresif, namun kiper utama Chelsea saat ini, Edouard Mendy mengaku tak gentar dan menyatakan bahwa dirinya siap menghadapi Haaland dalam kompetisi Liga Inggris 2022/23 mendatang.


1. Mendy Tantang Erling Haaland

Andreas Christensen dan Edouard Mendy di laga Chelsea vs Arsenal (REUTERS/David Klein)

Kehadiran Erling Braut Haaland di Manchester City tentunya akan menambah persaingan di Liga Inggris semakin sengit.

Pasalnya pemain yang memiliki tinggi hampir 2 meter tersebut, merupakan salah satu calon striker tajam yang berbahaya di masa depan.

Baca Juga

Namun, Edouard Mendy yang merupakan kipper utama kepercayaan Thomas Tuchel mengaku tidak takut dengan hadirnya Halaand di Liga Inggris.

Penjaga gawang asal Senegal itu bahkan menyamakan Erling Haaland dengan Christian Benteke, yang merupakan penyerang Crystal Palace.

“Saya belajar banyak di Liga Premier. Tapi itu tidak pada striker tertentu. Kami melihat setiap striker dan setiap lawan, bukan hanya Haaland," ujar Mendy dikutip dari The Sun.

Baca Juga

Sementara itu, melansir dari Transfermarkt, Benteke hanya mampu mengoleksi 4 gol dan satu assist dari 31 yang dilakoni bersama The Eagles.

Sedangkan ketika membela Liverpool pada musim 2015/16 silam dirinya hanya bisa mencetak 10 gol dan enam assist 9 gol dan tiga assist saja di seluruh kompetisi yang dijalani.

"Saya melihat Haaland seperti saya melihat Benteke - tidak jauh berbeda antara Crystal Palace dan City.” tambahnya.

Baca Juga

Namun, pemain andalan Thomas Tuchel di bawah mistar gawang tersebut enggan meremehkan kemampuan yang dimilki oleh Erling Haaland

“Anda harus fokus karena dia adalah seorang striker dan dia bisa mencetak gol,” pungkas penjaga gawang Chesea, Edouard Mendy.


2. Insting Membunuh Haaland Bakal Cabik-cabik Bek Liga Inggris

Erling Haaland resmi diperkenalkan Manchester City. Foto: Instagram@mancity

Setelah Erling Haaland resmi mengenakan nomor sembilan di klub Liga Inggris (Premier League), Manchester City, insting membunuhnya pun kambuh dan siap melumat Harry Maguire atau Virgil van Dijk.

Seperti diketahui, Erling Haaland secara resmi bergabung dengan Manchester City pada tanggal 13 Juni 2022 lalu.

Proses transfer penyerang asal Norwegia itu pun juga telah mengejutkan bursa transfer musim panas ini, sebab mereka hanya perlu mengeluarkan uang sekitar 60 juta euro (sekitar Rp900,9 miliar).

Sang juara bertahan Liga Inggris musim 2021/2022 itu pun sepertinya masih ingin memperjuangkan status mereka sebagai tim terkuat untuk musim depan.

Bahkan pada musim lalu, Manchester City berhasil merebut mahkota Liga Inggris tanpa mengandalkan seorang striker murni.

Baca selengkapnya

ChelseaManchester CityLiga InggrisErling Braut HaalandEdouard Mendy

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom