x

Hasil Liga Italia Torino vs AS Roma: Berkat Tammy Abraham, Giallorossi Kunci Tiket Liga Europa

Sabtu, 21 Mei 2022 03:38 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Isman Fadil
Berikut hasil pertandingan pekan terakhir Liga Italia 2021-2022 yang mempertemukan Torino vs AS Roma pada Sabtu (21/05/22) dinihari WIB.

INDOSPORT.COM - Berikut hasil pertandingan pekan terakhir Liga Italia 2021-2022 yang mempertemukan Torino vs AS Roma pada Sabtu (21/05/22) dinihari WIB.

I Giallorossi - julukan AS Roma resmi turun gelanggang dalam kompetisi Liga Europa musim depan. Kepastian tersebut didiapat usai AS Roma mencatatkan kemenangan penting kala melawat ke markas Torino.

Baca Juga

Tammy Abraham layak dilabeli pahlawan di laga tersebut setelah eks Chelsea tersebut menyumbang dwigol bagi I Giallorossi. Selain itu, Lorenzo Pellegrini juga tak bisa dikecualikan.

Jalannya Pertandingan

Menutup pekan terakhir Liga Italia, Jose Mourinho selaku pelatuh AS Roma tak mau ambil resiko dan menurunkan skuat terbaiknya.

Para langganan starter seperti Rui Patricio, Leonardo Spinazzola, Lorenzo Pellegrini hingga Tammy Ambraham tetap dipercaya memaku posisinya di starting XI.

Baca Juga

Meski tampil full team, namun AS Roma masih kesulitan membongkar pertahanan Torino di 5 menit awal babak pertama. Situasi yang sama juga dialami tuan rumah.

Tempo pertandingan mulai panas saat laga memasuki menit ke-10. Torino bahkan memegang kendali permainan dan menciptkan sejumlah ancaman. Namun rapatnya pertahanan I Giallorossi menjadi ujian tersendiri Il Toro.

Laga memasuki menit ke-15, AS Roma berbalik menguasai pertandingan. Akan tetapi peluang berbahaya justru datang dari Torino.

Baca Juga

Adalah Andrea Belotti yang mengancam gawang Rui Patricio di menit ke-30. Berawal dari pergerakan berbahaya di area penalti AS Roma, Belotti melepaskan shooting ke arah gawang AS Roma.

Sayangnya, usaha Belotti masih urung menemui hasil setelah sepakannya masih melebar dari sasaran.


1. Hasil Torino vs AS Roma

Logo dan bola Serie A Liga Italia

Gol yang ditunggu-tunggu AS Roma akhirnya datang di menit ke-33. Tammy Abraham sukses membuka keunggulan bagi I Giallorrossi.

Berawal dari kesalahan passing pemain belakang Torino, bola dicuri dan dikirimkan pada Tammy Abraham. Dengan dingin, Tammy Abraham melewati satu persatu bek Il Toro sebelum akhirnya menceploskan bola ke jala tuan rumah. Gol 1-0 AS Roma memimpin.

Baca Juga

Unggul 1 gol, AS Roma kian bersemangat untuk menambah kedudukan. Hasilnya, jelang turun minum I Giallorossi mampu menggandakan gol melalui sepakan titik putih Tammy Abraham.

Gol penalti Tammy Abraham di menit ke-42 menjadi penutup jalannya babak pertama. Skor pun 2-0 pun bertahan hingga jeda.

Memasuki paruh kedua, Torino melakukan sejumlah pergantian pemain. Di antaranya memasukkan Demba Seck, Marko Pjaca dan Alessandro Buongiorno.

Baca Juga

Hasilnya, tuan rumah mampu tampil dominan dan menguasai pertandingan. Meski demikian, rapatnya pertahanan AS Roma membuat serangan Torino urung menghasilkan peluang berarti.

Situasi tersebut bertahan hingga babak kedua memasuki 20 menit akhir. Petaka bagi tuan rumah kemudian datang di menit ke-78.

Alessandro Buongiorno melakukan pelanggaran di area terlarang. Wasit pun menunjuk titik putih. Lorenzo Pellegrini yang ditunjuk jadi eksekutor menunaikan tugasnya dengan baik dan mengubah papan skor jadi 3-0.

Baca Juga

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 3-0 untuk keunggulan AS Roma tak berubah. Hasil ini membuat I Giallorossi memastikan diri lolos ke Liga Europa musim depan. 

Kini, AS Roma menempati papan keenam dengan koleksi 63 poin hasil dari 38 pertandingan. Jumlah poin AS Roma tak mungkin dikejar Fiorentina yang menempati urutan ketujuh.


2. Susunan Pemain

Logo Serie A

Berikut susunan pemain Torino vs AS Roma di pekan terakhir Liga Italia 2021-2022 Sabtu (21/05/22) dinihari WIB.

Torino:

AS Roma:

Baca Juga
AS RomaTorinoLiga ItaliaBerita Liga Italia

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom