Prediksi Liga Spanyol Getafe vs Barcelona: Partai Hiburan Blaugrana di Pengujung Musim
INDOSPORT.COM – Berikut ini adalah prediksi untuk pertandingan pekan ke-37 Liga Spanyol 2021/2022 antara Getafe vs Barcelona yang akan digelar pada Senin (16/05/22).
Laga yang mempertemukan Getafe kontra Barcelona akan berlangsung di Stadion Alfonso Perez, pukul 00.30 dini hari WIB.
Bertandang ke markas Getafe, Barcelona sudah tak punya motivasi penting untuk tampil habis-habisan. Laga kontra Getafe diprediksi hanya akan menjadi partai hiburan bagi Blaugrana.
Sementara itu, jelang lawan Barcelona, tim tuan rumah akan kehilangan salah satu bintangnya, Stefan Mitrovic, yang akan menjalani skorsing akhir pekan ini.
Jaime Mata juga masih absen karena cedera. Getafe diharapkan menurunkan tim serupa dengan tim yang diturunkan saat menghadapi Osasuna pada pekan sebelumnya.
Damian Suarez akan kembali sebagai bek sayap kanan, sementara absennya Mitrovic bisa membuka pintu bagi Gaston Alvarez untuk bermain di formasi tiga bek Getafe.
Adapun di kubu Barcelona, ââRonald Araujo diragukan tampil karena dalam masa pemulihan pasca mengalami gegar otak. Sedangkan cedera paha yang diderita Gerard Pique juga membuatnya harus menepi.
Nico Gonzalez, Sergi Roberto, Sergino Dest dan Pedri juga absen karena cedera, sementara Jordi Alba, Frenkie de Jong dan Eric Garcia tidak bisa diturunkan karena menjalani hukuman skorsing.
Alhasil, sejumlah pemain pelapis seperti Samuel Umtiti, Clement Lenglet dan Oscar Mingueza berpeluang dimainkan oleh Xavi Hernandez.
Di sektor penyerang, Ousmane Dembele, Ferran Torres dan Pierre-Emerick Aubameyang yang menjadi starter saat melawan Celta Vigo, kemungkinan akan kembali memimpin lini serang Barcelona di akhir pekan ini.
1. Catatan Pertandingan
Prediksi Susunan Pemain:
Getafe (5-3-2): Soria; Suarez, Dakonam, Alvarez, Cuenca, Olivera; Luis, Arambarri, Maksimovic; Mayoral, Unal
Pelatih: Quique Sanchez Flores
Barcelona (4-2-3-1): Ter Stegen; Alves, Umtiti, Lenglet, Mingueza; Busquets, Gavi; Dembele, Memphis, Torres; Aubameyang
Pelatih: Xavi Hernandez
Player to Watch:
Enes Unal (Getafe)
Para defender Barca patut waspada akhir pekan ini. Pasalnya, Getafe memiliki striker berbahaya asal Turki, Enes Unal, yang merupakan predator di kotak penalti.
Unal bahkan masuk ke dalam top 5 pencetak gol terbanyak di Liga Spanyol. Striker 24 tahun tersebut telah sukses mencatatkan 14 gol musim ini.
Pierre-Emerick Aubameyang (Barcelona)
Akhir pekan lalu, Aubameyang tampil gemilang kala mencetak dua gol ke gawang Celta Vigo dan membawa Barcelona menang 3-1.
Kini penyerang berpaspor Gabon tersebut wajib melanjutkan performa apiknya dengan membantu Barca memetik kemenangan atas Getafe.
2. Head to Head dan Prediksi
5 Pertandingan Terakhir Getafe
Osasuna 1-1 Getafe
Getafe 0-0 Rayo Vallecano
Getafe 0-0 Real Betis Balompié
Celta Vigo 0-2 Getafe
Getafe 1-2 Villarreal
5 Pertandingan Terakhir Barcelona
Barcelona 3-1 Celta Vigo
Real Betis 1-2 Barcelona
Barcelona 2-1 Mallorca
Barcelona 0-1 Rayo Vallecano
Real Sociedad 0-1 Barcelona
Head to Head Getafe vs Barcelona
Barcelona 2-1 Getafe
Barcelona 5-2 Getafe
Getafe 1-0 Barcelona
Barcelona 2-1 Getafe
Getafe 0-2 Barcelona
Prediksi INDOSPORT.COM
Getafe 80%
Imbang 10%
Barcelona 10%