Hasil Liga Italia Juventus vs Venezia: Eks Kapten AC Milan Selamatkan Bianconeri
INDOSPORT.COM - Berikut hasil pertandingan pekan ke-35 Liga Italia 2021/22 antara Juventus vs Venezia di mana tuan rumah menang tipis 2-1 berkat gol eks kapten AC Milan, Minggu (02/05/22).
Sebagai tim yang diunggulkan, Juventus langsung mengambil inisiatif serangan sejak awal babak pertama di Allianz Stadium. Peluang pertama Bianconeri datang dari sepakan Luca Pellegrini yang terbentur mistar gawang.
Usaha Juventus berbuah hasil ketika pada menit 7', Leonardo Bonucci mampu mencetak gol cepat. Berawal dari sepak pojok, eks kapten AC Milan itu menanduk bola yang tak bisa dihalau oleh kiper Niki Maenpaa.
Juventus mendapatkan momen dengan menciptakan sejumlah peluang berbahaya. Namun, skor 1-0 tidak berubah hingga jeda turun minum.
Pada babak kedua, pertandingan berjalan lebih alot. Meski sempat dominan, lama-lama kelamaan Juventus kerepotan dengan taktik dari Venezia.
Walau berstatus tim juru kunci, Venezia mampu memegang penguasaan bola dengan cukup baik. Hasilnya, pada menit 71', Mattia Aramu mampu mencetak gol penyeimbang.
Hal ini jelas membuat Juventus panik di hadapan suporter sendiri. Mereka pun mulai 'tersadar' dan semakin gencar melancarkan serangan.
Beruntung, lima menit berselang, Juventus mencuri gol kemenangan. Lagi-lagi, eks kapten AC Milan, Leonardo Bonucci, mencatatkan nama di papan skor.
Lewat situasi set piece, bola hasil buangan bek Venezia mengenai Bonucci yang akhirnya berbalik mulus ke gawang tim tamu.
Venezia sempat menekan pada menit-menit akhir, namun hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-1 tetap bertahan untuk kemenangan Juventus.
1. Mantap di Posisi ke-4
Dengan hasil ini, Juventus untuk sementara makin memantapkan diri di posisi empat klasemen sementara dengan 69 poin.
Sementara Venezia, makin terbenam di dasar klasemen Liga Italia dan makin berpeluang untuk terdegradasi ke Serie B pada akhir musim.
Susunan Pemain
Juventus (3-5-2): Wojciech Szczesny; Danilo, Leonardo Bonucci, Matthijs de Ligt, Luca Pellegrini (Paulo Dybala 58'); Federico Bernardeschi (Alex Sandro 58'), Denis Zakaria, Fabio Miretti (Arthur Melo 79'), Adrien Rabiot; Dusan Vlahovic (Giorgio Chiellini 79'), Alvaro Morata (Moise Kean 69').
Venezia (3-4-2-1): Niki Maenpaa; Ales Mateju (David Okereke 86'), Mattia Caldara, Pietro Ceccaroni, Ridgeciano Haps (Maximilian Ullmann 86'); Domen Crnigoj (Dor Peretz 64'), Ethan Ampadu, Antonio Vacca (Luca Fiordilino 37'); Michael Cuisance (Sofian Kiyine 46'), Mattia Aramu; Thomas Henry.