x

Bursa Transfer: Marco Verratti Ingin Mudik ke Liga Italia, AC Milan dan Juventus Pasang Kuda-kuda

Jumat, 29 April 2022 06:45 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Subhan Wirawan
Marco Verratti digosipkan siap kembali ke Liga Italia dan AC Milan serta Juventus dirasa menjadi tujuan yang paling cocok untuknya.

INDOSPORT.COM - Setelah merantau ke Liga Prancis selama sepuluh tahun, Marco Verratti digadang-gadang tengah mempersiapkan rencana untuk pulang ke Liga Italia.

Meski belum ada kepastian apakah rencana ini akan dieksekusi di bursa transfer musim panas 2022 nanti, bocoran dari Calciomercato menunjukkan jika AC Milan dan Juventus akan jadi yang terdepan untuk menyambut sang gelandang.

Baca Juga

Saat ini Verratti masih terikat kontrak dengan Paris Saint-Germain hingga Juni 2024. Di usia 29 tahun, ia semakin dianggap sebagai pemain penting di Les Parisiens.

Namun bisa saja ia akan hengkang ke Liga Italia setelah kontraknya kadaluarsa. Toh ia belum pernah merasakan atmosfer kasta teratas Negeri Pasta yakni Serie A.

Verratti memang produk asli sistem akademi Pescara namun saat masih bersama I Delfini, kesebelasan tersebut masih berkompetisi di Serie B dan Serie C.

Baca Juga

Sebelum bisa mendampingi Pescara ke Serie A, Marco Verratti sudah lebih dulu diangkut oleh PSG dengan mahar 12 juta Euro pada bursa transfer musim panas 2012.

AC Milan dan Juventus dipercaya oleh Calciomercato sebagai dua kesebelasan paling menarik di mata Marco Verratti.

Baca Juga

Baik Il Rossoneri maupun Il Bianconeri adalah tim dengan nama besar dan kekuatan finansial terbaik di Liga Italia saat ini.

Inter Milan atau bahkan Pescara mungkin bisa menjadi kandidat tujuan mudik Verratti juga namun mereka tidak sekaya AC Milan maupun Juventus saat ini.


1. Harus Potong Gaji

Bintang Timnas Italia dan Paris Saint-Germain, Marco Verratti.

Akan tetapi jikalau setuju untuk pindah ke salah satu dari AC Milan atau Juventus, Marco Verratti sepertinya tetap harus menerima pemotongan gaji.

PSG saat ini menjadikannya pemain dengan bayaran mencapai 9 juta Euro per musimnya. Nominal tersebut tidak akan cocok untuk AC Milan.

Baca Juga

Di San Siro untuk musim 2021/2022, hanya ada satu pemain dengan gaji 9 juta Euro yakni Alessio Romagnoli.

Jika Verratti datang dan langsung dijadikan pemain termahal, maka mungkin bisa terjadi turbulensi di ruang ganti AC Milan.

Sementara itu Juventus memang lebih mapan namun untuk saat ini mereka sepertinya hendak memangkas pengeluaran di sektor upah pemain.

Baca Juga

Juventus belum lama ini memutuskan untuk tidak lagi memperpanjang kontrak Paulo Dybala yang bergaji 13,5 juta Euro semusim karena tidak lagi merasa sanggup membayar.

Marco Verratti sendiri sepertinya masih belum ingin buru-buru menentukan masa depan. Saat ini Paris dan PSG sudah ia anggap rumah sendiri.

Baca Juga

"Saya selalu bilang jika saya senang tenang di satu tempat. Rasanya belum saatnya untuk pindah," beber Verratti pada medio 2019 lalu.

"Bersama PSG saya merasa bahagia. Begitu juga dengan (direktur olahraga) Leonardo. Ia orang yang membawa saya kemari," tambahnya lagi.


2. Pochettino Ajak Mbappe Bertahan di PSG

Pemain Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe coba menendang bola.

Real Madrid sepertinya harus siap untuk kecewa jika memang mentargetkan Mauricio Pochettino dan Kylian Mbappe merapat ke Santiago Bernabeu musim depan.

Pasalnya pasangan manajer dan pelatih tersebut masih punya komitmen pada klub mereka saat ini yakni Paris Saint-Germain (PSG).

Hal tersebut dikonfirmasi sendiri oleh Pochettino. Setidaknya untuk sekarang, ia percaya jika dirinya dan Mbappe masih akan berdiam di Parc des Princes saat musim 2022/2023 dibuka.

Pochettino juga mengabarkan jika hubungannya dengan direksi PSG baik-baik saja setelah dirumorkan tidak lagi sejalan.

Real Madrid isunya siap memanfaatkan konflik ini dan menawarkan sang manajer Argentina untuk menjadi pelatih mereka saja.

Baca selengkapnya:Kadali Real Madrid, Pochettino Jamin Ia dan Mbappe Bertahan di PSG Musim Depan

Bursa TransferAC MilanParis Saint-GermainJuventusAC Milan NewsBerita Bursa Transfer

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom