x

Man United Pasang Banderol Dean Henderson, Ternyata Lebih Mahal dari Kiper Utama Arsenal

Senin, 18 April 2022 06:32 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Juni Adi
Isu kepindahan Dean Henderson tampaknya akan segera terealisasikan. Pasalnya, Manchester United sudah menetapkan harga jual untuk kiper berusia 24 tahun tersebut.

INDOSPORT.COM - Isu kepindahan Dean Henderson tampaknya akan segera terealisasikan. Pasalnya, Manchester United sudah menetapkan harga jual untuk kiper berusia 24 tahun tersebut.

Kabar hengkangnya Dean Henderson memang bukanlah barang baru. Sejak awal musim ini, ia sudah digosipkan akan angkat kaki dari Old Trafford.

Baca Juga

Bukan tanpa alasan, minimnya jam terbang bagi Dean Henderson membuatnya tak betah dan ingin meninggalkan Kota Manchester.

Tercatat, sejauh musim ini berjalan, ia baru mengoleksi 5 penampilan di semua ajang. Catatan yang jauh dari kata memuaskan jika melihat kiprah Dean Henderson musim lalu.

Faktor cedera awal musim ini disebut-sebut membuatnya tersisihkan dari skuat Manchester United.

Baca Juga

Di samping itu, David de Gea juga menunjukkan penampilan yang impresif. Eks Atletico Madrid tersebut bahkan kerap diganjar sebagai man of the match di beberapa laga yang dilakoni Setan Merah.

Situasi tersebuy kian memperburuk nasib Dean Henderson. Bahkan di tiga rezim kepelatihan Setan Merah musim ini Dean Henderson sulit dilirik ke Starting XI.

Tak ayal jika kiper Inggris tersebut menggedor pintu keluar Old Trafford. Keputusannya untuk meninggalkan Manchester United musim panas nanti pun sudah bulat.

Baca Juga

"Meskipun tetap sabar dan ingin memanfaatkan setiap peluang tim utama yang diberikan kepadanya, Henderson semakin frustrasi dan sekarang secara aktif ingin meninggalkan klub," tulis streettynews.

Seolah tak ingin menghambat kepergian Dean Henderson, Manchester United akhirnya menetapkan harga jual bagi siapa saja yang meminati didikan akademi The Reds Devils tersebut.


1. Lebih Mahal dari Kiper Arsenal

Kiper Manchester United, Dean Henderson.

Melansir dari Daily Star, Manchester Unite mematok kepergian Dean Henderson di angka 40 juta pound sterling alias setara dengan Rp749 Miliar.

"Manchester United telah menempatkan label harga £ 40 juta pada kiper Inggris Dean Henderson yang gelisah," tulis Daily Star.

Baca Juga

Usut punya usut, jumlah tersebut lebih mahal dibanding harga beli kiper The Gunners yang juga rekan Dean Henderson yaitu Aaroon Ramsdale.

Musim panas lalu, The Gunners membeli Ramsdale dari Sheffield United di angka 30 juta pound sterling.

Meski tergolong mahal, namun bukan berarti Dean Henderson sepi peminat. Sebaliknya, ia kepergok masih jadi idaman Newcastle United.

Baca Juga

Gosipnya, The Magpies tak keberatan dengan harga jual yang ditetapkan oleh Manchester United tersebut.

Newcastle United juga siap menggaji Dean Henderson senilai 100.000 pound sterling per pekan agar ia mau merapat ke St James Park.

Meski demikian, penjualan Dean Henderson sendiri masih bisa dipengaruhi oleh kebijakan manager Manchester United selanjutnya yaitu Erik ten Hag.

Baca Juga

Diketahui pelatih Ajax Amsterdam tersebut selangkah lagi diresmikan untuk mengampu Manchester United per akhir musim ini.

Ten Hag dikabarkan bisa memberi kesempatan bagi Dean Henderson untuk untuk gigi. Bukan tanpa sebab, ia diketahui sempat mengincar Dean Henderson awal musim ini, sejak Ten Hag belum diisukan bakal gabung Old Trafford.


2. Bisa Batal Dijual

Kiper muda Manchester United Dean Henderson (kiri) dan eks The Red Devils Bastian Schweinsteiger (kanan) saat berlatih.

Namun kala itu transfer tersebut gagal terealisasi lantaran Manchester United tak memberi restu untuk melepas Dean Henderson.

Fakta Ten Hag mengincar Dean Henderson bisa memberi secercah harapan baginya untuk diberi jam terbang sekaligus mengubur mimpi Newcastle United.

Baca Juga
Bursa TransferManchester UnitedNewcastle UnitedBerita Bursa TransferDean Henderson

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom